Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Jelang Lebaran, Polresta Bandar Lampung Gelar Pasar Murah
Lampungpro.co, 07-Jun-2017

Lukman Hakim 1267

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Polresta Bandar Lampung menggelar pasar murah di halaman upacara mapolresta, Rabu (7/6/2017). Pasar murah ini dibuka mulai pukul 08.00 WIB sampai sore hari. "Sehari saja, sampai waktu salat Ashar," kata Kabid Humas Polresta Bandar Lampung, AKP Titin Maezuna, saat dikonfirmasi Lampungpro.com perihal waktu pelaksanaan pasar murah.

Pantauan Lampungpro.com banyak masyarakat sekitar berburu belanjaan. Aneka ragam barang yang dijual oleh pedagang mulai dari sembako sampai kebutuhan Lebaran. Terlihat ada telur, terigu, beras, gula pasir, minyak goreng, dan kebutuhan pokok lain. Ada juga toples kue, sandal baru, sirup, kue Lebaran, dan barang kebutuhan Lebaran lain.

Selain itu terlihat, istri Kapolresta Bandar Lampung Kombes Murbani Budi Pitono sedang berbelanja. Istri Kapolres, Dian Anggraini, berbelanja beberapa kebutuhan pokok. "Saya belanja sembako, seperti beras, minyak makan, dan lainnya," kata Dian.

Ia mengatakan berbelanja di pasar murah lantaran harga yang terjangkau. Harga barang jualan di pasar murah Polresta Bandar Lampung jauh di bawah harga pasar. "Tempat dekat, disiapkan Polresta untuk membantu masyarakat," ujar istri Kombespol Murbani.

Sementara, Ira (45), masyarakat yang berkunjung, mengaku senang dengan adanya pasar murah. Ia sengaja datang ke Polresta Bandar Lampung untuk membeli kebutuhan pokok dan bahan sembako. "Harganya murah, minyak goreng kemasan Rp13 ribu, di pasar bisa sampai Rp17 ribu," kata Ira.  (EZAL/PRO2)

                                                                                                                     

 

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Sepak Bola, Cara Hebat Pemimpin Menghibur Rakyat

Boleh saja menghujat kita dijajah Belanda selama 350 tahun....

256


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved