Bagi Kicut Uang Gadaian Handpone, Dua Pria Asal Kedondong Pukul Warga Way Khilau Pakai Kayu Balok hingga Lebam

Dua pelaku pengeroyokan saat diperiksa di Mapolsek Kedondong. LAMPUNGPRO.CO/POLRES PESAWARAN
Kapolsek Kedondong AKP Amin Rubahadi menerangkan, pihaknya masih memburu satu pelaku lagi berinisial G yang diduga ikut mengeroyok korban. "Dua pelaku penganiyayaan telah kami amankan. Satu orang DPO masih dalam pengejaran. Kejadian itu dipicu permasalahan karena uang hasil menggadaikan HP, pelaku memukuli korban dengan balok sampai babak belur," ujarnya. Pengeroyokan bermula saat WS bertemu dengan JF yang semula hanya ribut mulut hingga terjadi perkelahian. Kemudian JF meminta tolong kepada DT untuk membantu mengeroyok korban. Sehingga mengalami luka pada bagian kepala dan leban sekujur tubuh. Saat ini, kedua pelaku beserta barang bukti satu buah balok ukuran panjang 66 cm, satu buah papan kayu ukuran panjang 95 cm. Kayu ini digunakan pelaku untuk melakukan tindak pidana dan diamankan di Mapolsek Kedondong. (***) Editor: .Amiruddin Sormin, Laporan: Rosario
#Penganiayaan # Pengeroyokan # korban # pelaku # Polsek Kedondong # Polres Pesawaran # korban luka # barang bukti # pelaku # DPO