Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Guru Besar Tambah Lima, Rektor Unila Serahkan SK Kenaikan dan Perpanjangan Jabatan Dosen
Lampungpro.co, 09-Feb-2023

Febri Arianto 6203

Share

Rektor Unila Saat Menyerahkan SK Dosen Guru Besar dan SK Perpanjangan Dosen Non ASN | Lampungpro.co/Dok Unila

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Rektor Universitas Lampung (Unila) Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A., I.P.M, menyerahkan surat keputusan (SK) kenaikan jabatan akademik atau fungsional dosen guru besar. Dengan demikian, ada penambahan lima guru besar di Unila.

Selain itu, Rektor Unila juga menyerahkan SK Dosen ber-NIDK, SK Dosen, dan tenaga kependidikan (Tendik) non aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Unila. Penyerahan secara simbolis dilakukan ke lima dosen guru besar, satu dosen ber-NIDK, perwakilan dosen, dan Tendik non ASN di lingkungan Unila.

"Kami semua merasa bersyukur, karena Unila telah menambah lima guru besar. Ini akan semakin bertambah karena sebagian masih dalam proses, kabarnya sudah bisa mencapai di atas angka 100, ini prestasi luar biasa untuk Unila," kata Lusmeilia Afriani.

Pada awal tahun 2023 ini, Unila harus banyak menata dan berubah untuk keberlanjutan sistem pendidikan, pembelajaran, dan semua sistem yang membutuhkan tenaga-tenaga terampil. SK perpanjangan diberikan atas dasar rekomendasi para pimpinan dimasing-masing fakultas dan unit.

"Kami harap, dosen ber-NIDK, dosen, dan tendik non-ASN Unila dapat disiplin, menjaga kesetiaan, dan selalu berupaya meningkatkan kinerja. Dengan banyaknya jumlah pegawai, kami sangat berharap dapat bersinergi dengan baik, untuk mencapai hasil dan tujuan yang diharapkan," ujar Lusmeilia Afriani.

Ada pun jumlah penerima SK dosen non-ASN dilaporkan ada 160 orang, sedangkan tendik non ASN ada 722 orang. Sementara lima guru besar Unila yang menerima SK yakni Dr. Ari Darmastuti, M.A. (Fisip), Dr. Hardoko Insan Qudus, M.Si. (FMIPA), Dr. Nairobi, S.E., M.Si. (FEB), Dr. Sugeng Sutiarso, S.Pd., M.Pd., (FKIP), dan Dr. Agr. Sc., Diding Suhandy, S.TP., M.Agr. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

24707


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved