Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Hadirkan Nella Kharisma, Ribuan Masyarakat Antusias Peringati HUT Mesuji ke-11
Lampungpro.co, 27-Nov-2019

Heflan Rekanza 1117

Share

MESUJI (Lampungpro.co): Masyarakat Kabupaten Mesuji melihat langsung penyanyi dangdut papan atas di blantika musik Indonesia Nella Kharisma, pada perayaan puncak HUT Mesuji yang Ke-11 dihelat di halaman Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mesuji, Selasa (26/11/2019) malam. Nella Kharisma, penyanyi dangdut asal Jawa Timur yang tenar dengan lagu "Jaran Goyang" itu menghibur puluhan ribu masyarakat Kabupaten Mesuji dengan menyumbangkan 10 lagu.

Warga Desa Simpang Pematang, Ramdhani (30) menuturkan, sangat berterima kasih kepada Pemkab Mesuji, khususnya pada Plt Bupati Mesuji Saply atas hiburan pesta rakyat memperingati HUT Mesuji Ke-11 Tahun 2019.

Selain itu, Plt Bupati Mesuji Saply mengucapkan terima kasih banyak atas dukungan masyarakat dari awal sampai akhir acara HUT Mesuji. "Saya atas nama pribadi dan Pemkab Mesuji mengucapkan banyak terima kasih kepada masyarakat dari awal sampai akhir kegiatan, memperingati HUT Mesuji berjalan dengan lancar dan aman. Semoga kedepannya Mesuji menjadi lebih baik lagi, dan mari kita semua berpegangan tangan serta saling mendukung untuk kemajuan Kabupaten tercinta ini," kata dia. (ROSARIO/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1320


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved