Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Kekerasan Seksual Anak di Lampung Timur, Masyarakat Perlu Pantau Proses Hukumnya
Lampungpro.co, 15-Aug-2020

Amiruddin Sormin 1074

Share

Ilustasi kekerasan seksual anak. LAMPUNGPRO.CO

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Daerah Lampung bersama Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Bandar Lampung dan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Bandar Lampung akan menggelar diskusi publik secara online, Minggu (16/8/2020), pukul 13.00 WIB. Diskusi yang merupakan rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke-26 AJI itu menyikapi kekerasan seksual di Lampung Timur. 

Direktur PKBI Lampung Dwi Hafsah Handayani mengatakan, kasus kekerasan seksual di Lampung Timur menyita perhatian publik. Isu tersebut menjadi perbincangan, baik secara nasional maupun internasional.

Atas dasar itu, elemen masyarakat sipil perlu memantau proses hukum kasus kekerasan seksual di Lampung Timur. Kemudian, memastikan rehabilitasi dan jaminan kehidupan yang lebih baik bagi penyintas. 

Ketua AJI Bandar Lampung Hendry Sihaloho menambahkan, kekerasan seksual di Lampung Timur terbilang pelik. Media melaporkan bahwa banyak yang diduga terlibat dalam kasus tersebut. Selain itu, dalam satu dekade terakhir, belum pernah terdengar kasus seperti ini yang mana pelakunya pendamping atau pembela anak dan perempuan.

Dari sisi kebijakan, Lampung Timur memiliki sejumlah peraturan yang pro anak dan perempuan. Misal, Peraturan Bupati Lampung Timur Nomor 48 Tahun 2016 tentang Kabupaten Ramah HAM; Perda Lampung Timur 15/2013 tentang Perlindungan Perempuan dan Anak; serta Perda Lampung Timur 5/2016 tentang Kabupaten Layak Anak. Namun, terbongkarnya kasus tersebut mengindikasikan bahwa semua produk kebijakan dimaksud hanya macan kertas.

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1296


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved