Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Kembangkan Kepribadian Anak, Gubernur Arinal Buka Acara Dongeng Anak Usia Dini
Lampungpro.co, 26-Jul-2023

Sandy 3463

Share

Dokumentasi Adpim Provinsi Lampung | Lampungpro.co/Ist

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co) : Gubernur Lampung Arinal Djunaidi membuka acara Mahir Mendongeng untuk Anak Usia Dini bersama Bunda PAUD Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal sebagai Implementasi Transisi PAUD ke SD yang menyenangkan di Balai Keratun, Komplek Kantor Gubernur Lampung, Rabu (26/7/2023).

Gubernur Arinal mengapresiasi Pokja Bunda PAUD yang telah menyelenggarakan acara ini sebagai wujud menghadirkan pendekatan yang menyenangkan bagi pendidikan generasi muda.

Ia juga mengapresiasi inisiatif Bunda PAUD dan para guru yang telah melibatkan diri dalam acara ini sehingga memberikan anak-anak kesempatan untuk merasakan keajaiban dunia cerita melalui dongeng.

"Acara ini adalah bukti nyata komitmen kita semua dalam memberikan pendidikan yang berkualitas dan memperhatikan masa depan generasi muda kita," ujarnya.

Dalam konteks transisi PAUD ke SD, Gubernur Arinal mengatakan betapa pentingnya   menghadirkan pendekatan yang menyenangkan dan menarik bagi anak-anak dalam proses belajar mereka. 

Menurutnya, dongeng telah terbukti menjadi salah satu alat yang paling efektif dalam membantu perkembangan anak-anak.

Ia berpendapat pembentukan karakter anak usia dini melalui kegiatan mendongeng adalah salah satu cara efektif untuk mengajarkan nilai-nilai positif dan mengembangkan kepribadian anak.

"Mendongeng dapat mempengaruhi imajinasi dan emosi anak, serta membantu mereka memahami perbedaan antara baik dan buruk. Mendongeng adalah sarana yang kuat untuk membentuk karakter anak usia dini," ujarnya.

1 2 3

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1296


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved