KALIANDA (Lampungpro.co): Peringati Hari Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menggelar apel kehormatan dan renungan suci di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kesuma Bangsa, Kalianda pada Jumat (16/8/2024) malam.
Acara yang penuh khidmat tersebut, dilaksanakan sebagai wujud penghormatan terhadap jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan bangsa.
Apel Kehormatan dipimpin oleh Dandim 0421/Lampung Selatan, Letkol Inf. Esnan Haryadi, dihadiri Sekretaris Daerah Thamrin, Forkopimda, para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Lampung Selatan, dan jajaran terkait lainnya.
Bertindak sebagai Inspektur apel, Letkol Inf. Esnan Haryadi mengatakan, akan melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan menempuh jalan kebaktian.
Tidak hanya itu, Letkol Inf. Esnan juga menyampaikan rasa hormat yang sebesar-besarnya atas keikhlasan dan kesucian pengorbanan para pahlawan dalam pengabdian terhadap perjuangan, demi kebahagiaan bangsa dan negara.
"Hormat kami sebesar-besarnya. Semoga arwah para pahlawan diterima oleh Tuhan Yang Maha Esa, serta mendapatkan tempat yang sepadan di sisi-Nya," kata Letkol Inf. Esnan.
Susana haru terasa saat lampu-lampu mulai dipadamkan dan hanya diterangi oleh cahaya obor dan lilin. Para peserta apel berdiri tegap di depan pusara para pahlawan, mengheningkan cipta dan membacakan doa untuk mengenang perjuangan para pahlawan yang telah gugur. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...
329
Lampung Selatan
25581
Humaniora
3473
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia