PRINGSEWU (Lampungpro.com): Bakal Calon Gubernur (Balongub) Lampung Arinal Djunaidi diminta untuk meningkatkan keamanan. Hal ini karena keamanan merupakan faktor terjaminnya investasi dan laju perekonomian suatu daerah. "Harus ada kepastian hukum yang menjamin ketertiban di masyarakat," kata Sigit (36), warga Kelurahan Pringsewu Barat kepada Tim Media Jaringan Arinal Berkarya (JAYA), Minggu (3/12/2017).
Menurut wiraswastawan ini, banyak kejadian kriminalitas di sejumlah sudut Kota Pringsewu yang luput dari tindakan hukum. Aksi seperti jambret dan pencurian mendominasi aksi kejahatan di Kota Pringsewu. "Ini sudah sangat meresahkan kami sebagai warga Kota Pringsewu. Harusnya ada peningkatan di sisi keamanan," ujar Sigit.
Sigit menyarankan penegak hukum di Kota Pringsewu lebih proaktif dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di wilayah Kota Pringsewu. Menurutnya,� peningkatan keamanan merupakan harga mati yang tidak bisa ditawar lagi.
Pringsewu harus aman dari aksi kriminalitas. "Kalau keamanan rendah maka pelaku dunia usaha akan dilanda keresahan, ini harus menjadi fokus perhatian pemerintah. Jika pak Arinal jadi gubernur tolong tingkatkan masalah keamanan," kata Sigit. (**/PRO2)
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4132
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia