Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Real Madrid, Klub Pertama Patahkan Mitos Liga Champions
Lampungpro.co, 04-Jun-2017

Amiruddin Sormin 1172

Share

WALES (Lampungpro.com): Mitos itu runtuh di Stadion National Stadium of Wales, Wales, Minggu (4/6/2017) dini hari, setelah Real Madrid menaklukkan Juventus 4-1 di final Liga Champions 2016-2017. Kemenangan ini sekaligus mematahkan mitos bahwa juara Liga Champions sulit mempertahankan gelar.

Ya, Los Blancos, julukan Real Madrid, menjadi tim pertama yang mempertahankan gelar (back-to-back) di era modern Liga Champions. Kemenangan itu sekaligus mengantar Real Madrid mencatat sejarah baru sejak format baru Liga Champions digulirkan pada musim 1992-1993.

Ketika masih bernama Piala Champions, AC Milan merupakan tim terakhir kali yang mampu mempertahankan gelar di musim 1989-1990. Namun setelah UEFA mengubahnya menjadi format liga, para pengamat sepak bola di berbagai penjuru buana yakin, sulit bagi sebuah klub bisa meraih gelar dua kali, karena ketatnya persaingan dan sistem baru Liga Champions.

Cristiano Ronaldo menjadi pahlawan Real Madrid dengan memborong dua gol. Ronaldo senang karena dua golnya memastikan Madrid jadi tim pertama yang bisa mempertahankan gelar juara Liga Champions. "Ini rekor baru dan pemain ini pantas mendapatkannya, saya juga karena saya mencetak dua gol dan finis sebagai pencetak gol terbanyak di Liga Champions," kata Ronaldo. (PRO1)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

327


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved