BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Wakil Gubernur Lampung, Jihan Nurlela menerima pengurus Lab for Democracy Studies (LDS) Lampung, di Ruang Kerja Wakil Gubernur Lampung, Senin (6/10/2025).
Pertemuan tersebut, turut menjadi ruang dialog sekaligus memperkuat komitmen bersama antara pemerintah provinsi dan lembaga tersebut, dalam upaya meningkatkan partisipasi anak muda dalam politik dan demokrasi.
Wakil Gubernur Lampung, Jihan Nurlela mengatakan, generasi muda saat ini menempati posisi yang sangat penting dalam arah pembangunan bangsa maupun perjalanan demokrasi.
"Berdasarkan data demografi, komposisi penduduk Lampung saat ini didominasi oleh usia produktif, baik dari sisi angkatan kerja maupun jumlah pemilih dalam Pemilu," kata Jihan Nurlela.
Kondisi ini disebutnya sebagai peluang besar sekaligus tantangan, karena Lampung saat ini sedang berada di puncak bonus demografi, di mana anak-anak muda menjadi kelompok dominan, baik dalam pemilu maupun dalam angkatan kerja.
"Ini artinya, anak muda bukan lagi kelompok pasif, tetapi sudah menjadi motor penggerak demokrasi. Kami menekankan keterlibatan generasi muda, tidak boleh hanya bersifat seremonial atau ikut-ikutan, melainkan harus membawa dampak positif bagi kualitas demokrasi," ujar Jihan Nurlela.
Saat ini, anak-anak muda sudah banyak yang aktif menyampaikan aspirasi, ikut aksi, dan ikut menyuarakan gagasan. Hal tersebut disebut Jihan telah cerminan bahwa mereka tidak lagi apatis.
"Tantangannya adalah, bagaimana memastikan semua energi positif itu tidak ditunggangi kepentingan kelompok tertentu. Oleh karena itu, pemerintah perlu hadir untuk mendampingi," sebut Jihan.
Berikan Komentar
Kominfo Lampung
331
Kominfo Lampung
819
207
07-Oct-2025
207
07-Oct-2025
256
07-Oct-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia