Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Antisipasi Virus Ransomware Petya, Kemenkominfo Serukan Masyarakat Amankan Data
Lampungpro.co, 30-Jun-2017

Amiruddin Sormin 1140

Share

JAKARTA (LAMPUNGPRO.COM): Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara meminta masyarakat untuk waspada dalam antisipasi serangan virus ransomware Petya dengan pengamanan data. Saat ini dalam skala global sedang terjadi serangan virus ransomware Petya. Pemerintah terus memantau dan memitigasi pergerakan dari penyebaran virus Petya ini di Indonesia, katanya melalui pesan yang disebarkan di media sosial di Jakarta, Rabu (28/6/2017).

Cara bekerja virus Petya, menurut Rudiantara, sama seperti dengan ransomware WannaCrypt. Cara bekerjanya mirip dengan ransomware WannaCry yang menyerang skala global pada 13 Mei yang lalu, jelasnya.

Lebih lanjut, Menteri Kominfo melalui id-SIRTI, pemerintah mengeluarkan notifikasi kepada seluruh stakeholders. Notifikasi dikeluarkan oleh id-SIRTI, organisasi yang diampu Kemkominfo untuk menangani insiden seperti serangan siber, kepada para mitra yang bekerja sama seperti penyelenggara layanan internet, NAP maupun kementerian/lembaga, kata Menkominfo.

Kepada masyarakat luas, Rudiantara mengingatkan untuk melakukan backup data sebelum mengaktifkan komputer. Selain backup data juga pastikan update security patch terbaru sebagai langkah antisipasi, paparnya.

Serangan ransomware bernama Petya, lanjut Rudiantara, dikabarkan telah masuk ke sistem komputer di beberapa Negara di Eropa dan Asia Selatan. Ransomware ini harus saat ini juga diwaspadai dan diantisipasi. Dalam konsisi liburan ini saya mengimbau kepada penyelenggara sistem elektronik atau komputer maskapai penerbangan dan bandara untuk tetap terkondisi normal, jangan sampai terkena malware yang menyebabkan disfungsi sistem komputer untuk pelayanan publik, imbau Menteri Kominfo.

Langkah-langkah Antisipasi Petya

Petya adalah program virus ransomware yang bekerja sangat berbeda dari malware ransomware lainnya. Tidak seperti ransomware tradisional lainnya, Petya tidak mengenskripsi file pada sistem yang ditargetkan satu per satu.

Namun justru sebaliknya, Petya akan me-reboot system dan membajak komputer, serta mengenkripsi tabel file master hard drive (master file table-MFT) dan membuat master boot record (MBR) tidak dapat dioperasikan, membatasi akses ke sistem penuh dengan menyita informasi tentang nama file, ukuran, dan lokasi pada disk fisik.

#
1 2 3

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Setelah Dilantik 20 Februari Lalu, Apakah Keluhan...

Kawan, jangan lupakan jalan pulang: jalan rakyat yang dulu...

3915


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved