Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Arinal Djunaidi: Saya Ingin Mensejahterakan 9,7 Juta Rakyat Lampung
Lampungpro.co, 13-Aug-2017

Lukman Hakim 952

Share

LAMPUNG UTARA (Lampungpro.com): Lampung merupakan provinsi penghasil lada terbaik di Indonesia. Dengan potensi yang ada, terutama di bidang pertanian, bakal calon (balon) Gubernur Lampung Arinal Djuniaidi berjanji akan mensejahterakan 9,7 juta rakyat Lampung jika terpilih menjadi gubernur yang akan datang. Tekad itu diutarakan Arinal saat menggelar wayang kulit semalam suntuk bersama dalang kondang Ki Enthus Susmono, di Lapangan Sepakbola Trimodadi, Kecamatan Abung Selatan, Kabupaten Lampung Utara, Sabtu (12/8/2017) malam.

Seperti biasa, dalam agenda yang dikemas dalam rangkaian peringatan HUT ke-72 RI, Arinal ingin menyerap aspirasi dari bawah, terutama masyarakat pedesaan, agar jika dia terpilih kelak mampu membawa perubahan Provinsi Lampung ke arah yang lebih baik.

Ketua DPD I Partai Golkar Lampung ini mengatakan, Lampung Utara merupakan salah satu kabupaten di Indonesia dari dua daerah yang diandalkan sebagai penghasil lada, bersama Provinsi Bangka Belitung. "Lada tidak ada saingannya, maka lada harusnya menjadi prioritas, pangsa pasarnya bagus, tidak rumit," kata dia.

Mantan Kadis Perkebunan Lampung ini menceritakan, penyakit yang banyak menyerang tanaman lada adalah busuk akar. Namun,  pemerintah kurang serius membina petani lada, petani dilepas begitu saja. Alhasil banyak lahan lada diganti lahan singkong. Saya anak petani, saya sarjana pertanian, saya ahli pertanian dan saya bisa menyelesaikan masalah pertanian," urai Arinal.

Mantan Sekdaprov Lampung ini berujar, jika ia kelak dipercaya memimpin Lampung, lada akan ia pertahankan agar lada tetap ada di Lampung Utara khususnya. Lada Lampung Utara, lada Indonesia, dan di Internasional. Saya akan meminta meminta Menteri Pertanian agar lada di Lampung Utara menjadi perhatian. Menanam dan memupuk oleh petani, nanti pemasarannya dibantu pemerintah. Hal ini demi kepentingan rakyat. Kalau tidak, lada ini lambangnya hilang," kata dia.

Arinal juga mengatakan dia bekerja bukan karena keinginan rakyat, tapi karena kebutuhan rakyat. Ini harus diutamakan. Alasannya, karena Arinal ingin menumbuhkan perekonomi petani yang mendunia yang harus dilestarikan. "Tapi nanti saya beberkan. Tidak saya beberkan di sini (tapi di debat Cagub). Satu yang saya cari, rakyat berpenghasilan baik dan saya masuk surga karena saya bisa mensejahterakan 9,7 juta rakyat rakyat Lampung. Dan nanti saya berjuang memperkecil angka kemiskinan Lampung," kata dia, yakin.

Ia menceritakan, saat di birokrat, ia hanya bisa merencanakan dan melaksanakan hasil perencanaan, tapi bukan pengambil kebijakan. "Tapi nanti saat jadi gubernur bisa mengambil kebijakan yang berpihak untuk rakyat," ujar dia. (**/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

23497


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved