Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Terseret Banjir, Balita di Menggala Tulangbawang ini Ditemukan Meninggal
Lampungpro.co, 24-Feb-2019

Heflan Rekanza 1021

Share

TULANGBAWANG(Lampungpro.com): Luapan banjir menyeret Tapana (3), warga Jalan Cemara, Lingkungan Gunungsakti, Menggala, Tulangbawang, Minggu (24/2/2019). Anak di bawah usia lima tahun (balita) ini ditemukan meninggal setelah tenggelam terseret arus luapan banjir.

Aparat Polsek Menggala yang melakukan identifikasi dan olah tempat kejadian perkara, menyebutkan peristiwa tersebut terjadi pada Minggu (24/2/2019), pukul 10.00 WIB, di Lingkungan Bugis, Kelurahan Menggala Kota. Menurut Kapolsek Menggala Iptu Zulkifli tenggelamnya bocah tersebut bermula saat Edi Syahrudi (45), yang juga ayah korban mengajak Tapana ke rumah Junaidi (47), paman korban untuk berkunjung.

Sesampai di rumah pamannya, ayah korban berbincang dengan saudara-saudaranya. Sedangkan korban bermain sambil berenang bersama anak-anak lainnya di luapan banjir di bawah rumah tersebut. Berselang 10 menit, terdengarlah suara teriakan dari teman-teman bermainnya korban. Ayah korban dan pamannya langsung berusaha mencari korban yang hilang terseret arus luapan sungai, kata Zulkifli.

Setelah itu, pihak keluarga meminta bantuan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tulangbawang dan pihak kepolisian untuk mencari korban. Setelah mencari dua jam, akhirnya korban ditemukanJunaidi yang merupakan pamannya dalam keadaan meninggal dunia. Jenazah korban dibawa ke rumah duka dan segera dimandikan dan disemayamkan. Ayah korban hanya bisa menyesali diri atas kejadian yang menimpa anak kandungnya tersebut. (ROSARIO/PRO1)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

24961


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved