Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Atlet Menembak dan Tenis Meja Raih Emas, Lampung Optimis Finish Peringkat 10 Besar PON Aceh - Sumut 2024
Lampungpro.co, 20-Sep-2024

Febri 152

Share

Atlet Tenis Meja Lampung Saat Meraih Emas PON XXI Aceh-Sumut 2024 | Ist/Lampungpro.co

BANDA ACEH (Lampungpro.co): Dua atlet dari cabang olahraga menembak dan tenis meja asal Lampung, berhasil menyabet medali emas di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh - Sumatera Utara (Sumut) 2024 pada Kamis (19/9/2024).

Ada pun tambahan dua medali emas masing-masing dipersembahkan atlet menembak Lampung, Wira Sukmana, yang meraih medali emas usai memecahkan rekor nasional nomor 50 meter pistol perorangan putra.

Bertanding di Lapangan Rindam Iskandar Muda (IM), Aceh Besar, Wira Sukmana meraih emas usai mencatat poin 555-5x.

Catatan tersebut, sekaligus membuatnya memecahkan rekor yang sebelumnya dipegang atlet Jawa Tengah, Dalimin, dengan catatan poin 553×5.

Kemudian medali emas tenis meja dipersembahkan atlet bernama Rafanael Nikola Niman, yang turun di nomor tunggal putra PON XXI Aceh - Sumut 2024.

Medali emas diraih Rafanael usai mengandaskan perlawanan atlet Jawa Barat, Gibran Berliangga, dengan skor 4-0 pada final yang berlangsung di GOR Angsapura, Medan, Sumatera Utara.

Dalam pertandingan tersebut, Rafanael mendapat dukungan penuh dari para pengurus KONI Lampung, sehingga ia mampu tampil luar biasa di laga puncak tersebut.

Sempat saling kejar poin di set pertama dengan Gibran, Rafanael berhasil mengunci set awal ini dengan keunggulan 11-9. Pada tiga set berikutnya, Rafanael mampu bermain dengan konsisten dan meraih kemenangan masing-maasing dengan skor 11-3, 11-8, dan 11-8.

Atas hasil itu, Rafanael pun unggul 4-0 untuk memastikan meraih medali emas. Sedangkan Gibran harus puas mendapat medali perak.

Hingga Jumat (20/9/2024) menjelang penutupan PON XXI, Lampung masih bertengger di peringkat ke 10 klasemen sementara perolehan medali PON Aceh-Sumut, dengan raihan 22 emas, 16 perak, dan 30 perunggu.

Wakil Ketua Kontingen Lampung, Brigjen Ahmad Ramadan mengatakan, pihaknya optimistis Lampung bisa masuk peringkat 10 besar hingga akhir even PON XXI Aceh - Sumut 2024.

"Saat ini Lampung masih kokoh di 10 besar atau masih di urutan 10, capaian ini sebenarnya sudah melampaui PON Papua, yang saat itu meraih 14 emas. Tapi saat ini Lampung sudah memperoleh 22 emas," kata Brigjen Ahmad Ramadan dalam keterangannya, Jumat (20/9/2024).

Menurut Ahmad Ramadan, pihaknya mengharapkan dukungan masyarakat Lampung untuk mendoakan atlet-atlet Lampung agar bisa terus mendulang medali emas dan meraih minimal 10 besar PON XXI Aceh - Sumut 2024. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1185


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved