MESUJI (Lampungpro.com): Kondisi badan jembatan Tulunggunung II, di Jalan Lintas Timur, Kabupaten Mesuji, Lampung, nyaris ambrol. Kerusakan badan jembatan itu menyebabkan kemacetan arus lalu lintas sepanjang 5 kilometer. Beruntung, Satlantas Polres Mesuji langsung mengatur lalu lintas, sehingga kendaraan bergantian satu jalur untuk menghindari kemacetan yang lebih parah. Saya mau putar balik tidak jadi ke Unit II, karena macet sangat panjang," kata Rudy (28), warga Simpangmesuji, saat terkena macet.
Selain itu, anggota Satlantas Mesuji yang tak mau namanya disebut mengaku kewalahan mengatur arus lalu lintas di jembatan itu. "Karena jembatan ini jebol, kami kewalahan mengaturnya. Apalagi, kondisi sekarang hujan, kata dia.
Sementara, di tempat terpisah, Kasatlantas Polres Mesuji AKP Reza menjelaskan, saat ini, pihaknya masih menempatkan personil guna mengatur lalu lintas di jembatan itu. "Kondisi jembatan itu sangat membahayakan pengguna jalan. Bila tidak secepatnya diperbaiki dalam waktu dekat maka akan jebol dan putus. Sehingga menghambat arus lalin di Jalintim," kata dia.
Reza juga mengungkapkan, selama ini, upaya Satlantas telah berkali-kali menimbun badan jembatan yang berlubang. "Telah berkali-kali kami timbun, tapi tidak bisa bertahan lama. Selama ini, yang membantu Dinas PU Kabupaten Mesuji. Hanya itu yang bisa kami lakukan, sebab jalan itu adalah jalan nasional dan kewenangan pemerintah pusat. Kami sangat berharap agar segera diperbaiku sebelum da korban, kata dia.
Dari pantauan Lampungpro.com, kemacetan terjadi dari pukul 15.00 WIB dan hingga pukul 18.00, kemacetan di jembatan itu masih terjadi. (RIO/PRO2)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
23175
Bandar Lampung
5367
136
18-Apr-2025
197
18-Apr-2025
1360
18-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia