PESAWARAN (Lampungpro.com): Banjir bandang merendam ribuan rumah di Kecamatan Way Ratai dan Kecamatan Padangcermin, Kabupaten Pesawaran. Ribuan rumah terendam dan satu warga meninggal akibat tenggelam, Sabtu (20/4/2019) mulal pukul 02.30 WIB.
Informasi yang dihimpun Lampungpro.com menyebutkan korban meninggal yakni Tawen, perempuan berusia 60 tahun warga Dusun Rawa Subur, Desa Padangcermin, Kecamatan Padangcermin. Nenek ini meninggal akibat tenggelam jatuh dari kursi yang disusun untuk menghindari banjir.
Banjir terjadi akibat hujan turun terus menerus, sehingga air sungai Way Ratai meluap hingga 1-2 meter. Akibatnya, akses jalan ke arah Piabung tidak dapat dilewati hingga pukul 08.00 Wib. Desa-desa terdampak di Kecamatan Way Ratai yakni Way Ratai Desa Wates dan Desa Bunut.
Sedangkan di Kecamatan Padangcermin, desa yang terendam banjir yakni Desa Paya, Way Urang, Tambangan, Hanau Brak, Khepong Jaya, Padangcermin, Banjaran, Sanggih, Gayau, dan Desa Durian. Hingga Sabtu siang, banjir perlahan surut di Kecamatan Way Ratai. Demikian halnya di Desa Paya, Desa Way Urang, Desa Tambangan, Desa Hanau Brak, Desa Khepong Jaya Kec. Padang Cermin air sudah surut.
Namun di Dusun Rawa Tunggal, Dusun Rawa Subur, Dusun Tanjung Mas Desa Padang Cermin dan Desa Gayau Kecamatan Padangcermin masih terendam air sekitar 1,5 meter. Kerugian material di Kecamatan Way Ratai yakni rumah warga, tempat ibadah, gedung sekolah dan perkantoran yang terendam yakni 212 kepala keluarga, satu kantor desa dindingnya jebol. Lalu, satu rumah roboh di Dusun Gunung Rejo, dan satu rumah majelis taklim dinding jebol.
Kerugian yang tercatat di Kecataman Padangcermin yakni 1.035 warga terdampak banjir, satu jembatan putus dan rusak di Desa Kepong Jaya. Hingga Sabtu siang, arus perjalanan menuju Bandar Lampung masih terputus oleh genangan air. (PRO1)
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4127
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia