Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Bulan Puasa Ramadan, Lampung Masuki Awal Musim Kemarau
Lampungpro.co, 10-Apr-2019

Amiruddin Sormin 1845

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Klimatologi Pesawaran, Lampung, memprakirakan awal musim kemarau di Provinsi Lampung dimulai awal Mei atau bertepatan dengan datangnya bulan suci Ramadhan. Awal Ramadan 2019 akan dimulai Senin 6 Mei 2019 mengacu ke Saudi Arabia dan berakhir Selasa, 4 Juni 2019.

Berdasarkan buletin 'Prakiraan Musim Kemarau Tahun 2019' yang dilansir Stasiun Klimatologi Pesawaran, Maret lalu, disebutkan secara umum awal musim Kemarau 2019 umum diprakirakan mulai bulan Mei 2019. Sedangkan puncak musim kemarau 2019 umumnya diprakirakan akan terjadi pada Agustus 2019.

Tanda bakal datangnya kemarau tampak dari hasil monitoring Hari Tanpa Hujan (HTH) di Lampung yang dilansir�Stasiun Klimatologi Pesawaran per Kamis (10/4/2019). Sebagian wilayah Lampung umumnya mengalami 1-5 hari hari tanpa hujan. Kecuali Lampung Selatan, Pesawaran, dan Pringsewu yang akan mengalami 10-12 hari tanpa hujan.

Curah hujan rendah terjadi di Pesisir Barat, Tanggamus, Pringsewu, Pesawaran, Bandar Lampung, Lampung Selatan, Metro, sebagian Lampung Timur, dan Tulangbawang Barat. Sedangkan curah hujan menengah terjadi di Mesuji, Tulangbawang, Lampung Tengah, Way Kanan, Lampung Utara, dan sebagian Lampung Barat. (PRO1)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

3861


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved