Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Bumdes Mesuji Dapat Bantuan Empat Mobil, Bupati Saply: Tak Boleh Untuk Pribadi, Kami Bisa Tarik
Lampungpro.co, 07-Jul-2020

Heflan Rekanza 1135

Share

Penyerahan kendaraan oleh Bupati Mesuji Saply kepada pengurus BUMDes yang disaksikan oleh Camat, Kepala Desa, dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) | ROSARIO/PRO2

MESUJI (Lampungpro.co): Guna kelancaran sarana transportasi kegiatan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Kabupaten Mesuji, sebanyak empat unit kendaraan Mitsubishi jenis L300, diserahkan ke empat Desa di Kecamatan Rawajitu Utara dan Mesuji Timur. Bantuan tersebut melalui Dinas Perhubungan Kabupaten Mesuji bersumber dari anggaran Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi RI.

Keempat Desa yang mendapatkan, yakni di Rawajitu Utara Desa Sidang Kurnia Agung dan Desa Sidang Bandar Anom, kemudian di Kecamatan Mesuji Timur adalah Desa Dwi Karya Mustika dan Eka Mulya. Kepala Bidang Tekhnik Sarana dan Prasaranan (TSP) Dinas Perhubungan Kabupaten Mesuji, Endar Pradesya mengatakan, keempat kendaraan tersebut berpusat dari anggaran Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi.

"Dana 730 juta untuk empat unit kendaraan tersebut, kendaraan ini diperuntukan untuk kelancaran transportasi BUMDes di Desa tersebut. Kegunaannya hanya untuk kepentingan BUMDes bukan untuk kepentingan pribadi kepala Desa," kata dia, Selasa (7/7/2020).

Sementara, Kadis Perhubungan Kabupaten Mesuji Agus menjelaskan, bantuan empat kendaraan L300 transportasi pedesan, program mendukung kota terpadu mandiri. Selain itu, Bupati Mesuji Saply mengungkapkan, kedepannya akan diusulkan ke pusat sebanyak 10 unit mobil untuk BUMDes. ",Demi kepentingan masyarakat banyak, kita terus berupaya semaksimal mungkin. Mobil tersebut untuk kemajuan, dan meningkatkan keperluan BUMDes," ungkap Saply.

"Bisa juga disewakan. Saya berharap agar dirawat dengan baik, pertiga bulan saya evaluasi, ketika tidak dirawat atau dipakai hanya untuk kepentingan kepala desa maka akan kami tarik. Karena pernah saya temukan ada salah satu Kades yang memakai untuk kepentingan pribadi, dan kendaraan tersebut telah kami tarik," tegas Saply.(ROSARIO)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Setelah Dilantik 20 Februari Lalu, Apakah Keluhan...

Kawan, jangan lupakan jalan pulang: jalan rakyat yang dulu...

4845


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved