KALIANDA (Lampungpro.co): Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto, membedah rumah warga di Desa Kota Guring, Kecamatan Rajabasa, Senin (24/1/2022). Bantuan diberikan atas usulan kepala desa, kepada camat dan Bupati Lampung Selatan.
Ini kadesnya luar biasa, sangat memperhatikan warganya yang kesusahan dan ingin warganya dapat hidup yang layak. Ini kami berikan bantuan uang tunai Rp15 juta, karpet, selimut, serta sembako, kata Nanang Ermanto.
Ada pun uang tersebut, dilimpahkan kepada Kepala Desa Kota Guring berserta jajaran, untuk dikoordinir dalam pembelian bahan bangunan, untuk membangun rumah kembali. Nanang juga mengingatkan kepala desa, untuk mengajak warganya dalam membantu pembangunan rumah tersebut.
Jadi Kades ajak warganya untuk gotong-royong, agar pembangunan rumahnya lebih cepat dan lebih ringan. Program ini ada yang dari Dinas Perumahan dan Pemukiman, yang bersumber dari APBD dan APBN," ujar Nanang Ermanto.
Selain ada juga dana gotong-royong dari pejabat-pejabat di Lampung Selatan, sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama. Nanang ingin, Lampung Selatan tidak ada lagi rumah yang tidak layak huni, semuanya menjadi layak huni.
Ditempat yang sama, Fatimah mengaku sangat bersyukur dan berterimakasih kepada Pemkab Lampung Selatan, karena membantu membangun kembali rumahnya. Saya sangat berterimakasih, atas bantuan dan perhatian yang diberikan," jelas Fatimah. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
17432
736
06-Apr-2025
418
06-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia