Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Daftar Penjaringan Calon Gubernur Lampung di Demokrat, Mirza Sepakati Bentuk Koalisi Lampung Maju
Lampungpro.co, 14-May-2024

Febri 430

Share

Mirza Saat Mendaftar Penjaringan Calon Gubernur Lampung di Demokrat | Lampungpro.co

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Usai dideklarasikan Partai Gerindra sebagai bakal calon Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal, mendaftarkan diri dalam penjaringan yang dibuka DPD Partai Demokrat Lampung, Selasa (14/5/2024).

Setelah mendaftar, Rahmat Mirzani Djausal langsung mengembalikan berkas formulir pendaftaran, dan dinyatakan lengkap oleh Tim Penjaringan DPD Partai Demokrat Lampung.

Usai mendaftar dan mengembalikan berkas, Rahmat Mirzani Djausal bersama Partai Demokrat Lampung sepakat untuk membangun koalisi yang dinamakan Koalisi Lampung Maju.

Hal itu dijawab Rahmat Mirzani Djausal, saat Ketua DPD Partai Demokrat Lampung Edy Irawan Arief menyampaikan sambutan dalam sesi jumpa pers bersama awak media.

"Jika terbentuk koalisi, maka kami setuju namanya jadi Koalisi Lampung Maju, memang bagi Lampung ini momen saatnya maju," kata Rahmat Mirzani Djausal.

Mirza melihat, Partai Demokrat di Lampung selama ini banyak bekerjasama, sehingga diharapkan kedepannya jika diberikan kesempatan berkoalisi, bisa bersama-sama membangun Lampung.

"Lampung maju jika gubernurnya sama-sama ada keinginan dan mengerti, bahwa Lampung bukan milik pribadi tapi milik masyarakat," ujar Rahmat Mirzani Djausal.

Sementara itu, Ketua DPD Partai Demokrat Lampung, Edy Irawan Arief mengungkapkan, dirinya mengenal Rahmat Mirzani Djausal sebelum menjadj calon Gubernur Lampung, sehingga kenal dekat.

"Saya mohon kasingnya jangan berubah kalau nanti jadi Gubenur Lampung, bagi saya koalisi bukan berarti harus membawa calon Gerindra dan Demokrat tapi koalisi menyamakan visi, misi, dan tekad," ungkap Edy Irawan Arief. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Sepak Bola, Cara Hebat Pemimpin Menghibur Rakyat

Boleh saja menghujat kita dijajah Belanda selama 350 tahun....

321


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved