METRO (Lampungpro.co): Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror, menangkap dua terduga teroris di Metro yang ikut terlibat anggota Jamaah Islamiyah (JI), Jumat (5/11/2021) pagi. Ada pun keduanya ditangkap di Purwoasri Metro Utara inisial FR (37) dan AA (42).
Ketua RT 13 Purwoasri Metro Utara Sukamdi membenarkan adanya warganya yang ditangkap Tim Densus 88. Namun ia tidak mengetahui secara persis, alasan warganya ini tertangkap Densus 88, sebab selama ini FR dikenal berbaur dengan masyarakat.
"Orangnya baik dan suka berbaur dengan masyarakat, tiap kegiatan gotong royong selalu ada dan peduli. Sering ke masjid dan suka membantu masyarakat, informasinya dia juga punya usaha toko butik," kata Sukamdi.
SEBELUMNYA : Lagi, Densus 88 Ciduk Empat Teroris di Metro, Lampung Selatan, dan Lampung Timur
Sukamdi awalnya sempat merasa kaget, atas kegiatan penangkapan yang dilakukan Densus 88. Meski demikian, ia juga tidak mengetahui persis aktivitas dan kegiatan terduga FR, hingga ditangkap Densus 88 ini.
Sementara itu, tetangga terduga teroris FR bernama Suli mengaku, dalam kesehariannya terduga ini menunjukkan sikap biasa saja dan selama ini hanya pedagang karena punya toko. "Selain itu, orangnya juga sering baik apalagi ibadahnya juga dikenal sangat bagus," jelas Suli.
Selain menangkap dua terduga teroris di Metro, Densus 88 juga menangkap dua terduga lainnya di Lampung Selatan dan Lampung Timur. Ada pun keduanya yakni SW (47) dtangkap di Klaten, Penengahan, Lampung Selatan, dan NS (42) di Pekalongan Lampung Timur.
Ada pun penangkapan ini, masih dalam pengembangan penangkapan sebelumnya di wilayah Gading Rejo Pringsewu. Keempatnya yang ditangkap ini, merupakan anggota Jamaah Islamiyah (JI).
Dari informasi yang dihimpun, FR ini sering hadir diberbagai pertemuan yang digelar pimpinan JI baik di Lampung maupun Jawa. FR juga mengetahui berbagai kegiatan dan tempat persembunyian DPO tindak pidana terorisme.
Lalu ada AA aktif dalam berbagai aktivitas seperti pertemuan dan pelatihan, yang dilaksanakan JI baik di Lampung maupun di luar lampung. Ia juga terlibat dalam beberapa pelatihan fisik yang dilaksanakan dibeberapa tempat di wilayah Lampung. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...
323
Lampung Selatan
25543
Humaniora
3463
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia