Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Gandeng Pos Indonesia, Alumni FKIP Unila Kini Bisa Legalisir Ijazah Lewat Online
Lampungpro.co, 05-Jul-2023

Febri Arianto 5706

Share

Unila Saat Melaunching Legalisir Online | Lampungpro.co/Dok Unila

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila) meluncurkan sistem legalisir online, yang dapat diakses mahasiswa dan alumni secara terbuka dan hybrid.

Tujuan diluncurkannya sistem legalisir online ini, untuk mendorong inovasi konkret dalam mencapai smart campus dan good university government.

Dekan FKIP Unila, Prof. Dr. Sunyono, M.Si mengatakan, pihaknya mengapresiasi PT. Pos Indonesia yang telah bekerjasama dengan FKIP Unila, dalam pengiriman dokumen yang telah dilegalisir melalui metode cash on delivery (COD).

"Sistem legalisir online ini, diharapkan dapat memberikan kemudahan dan kecepatan dalam proses legalisir dokumen bagi ribuan lulusan FKIP Unila, yang berada diseluruh Indonesia, kata Sunyono, Rabu (5/7/2023).

Sementara itu, Rektor Unila Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A., I.P.M turut memberikan apresiasi atas inovasi sistem legalisir online ini. Menurutnya, ide tersebut bukan hanya untuk pendidikan saja, tetapi juga untuk teknologi yang sudah masuk ke FKIP Unila.

"Program legalisir online FKIP Unila merupakan ide inovatif yang tidak hanya berkaitan dengan pendidikan, tetapi juga dengan teknologi," ujar Lusmeilia Afriani.

Ide tersebut menunjukkan, FKIP Unila mengikuti perkembangan zaman dan memanfaatkan kemajuan teknologi untuk memberikan kemudahan kepada mahasiswa dan alumni.

Rektor berharap, sistem legalisir online ini dapat meningkatkan kualitas pelayanan FKIP Unila kepada mahasiswa dan alumni, serta menjadi contoh bagi fakultas-fakultas lain di Unila maupun perguruan tinggi lain di Indonesia. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1289


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved