Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Gelapkan Uang Petani Rp123 Juta, Polisi Tangkap Pria Asal Gedung Aji Baru Tulang Bawang Ini
Lampungpro.co, 11-Oct-2021

Febri 4544

Share

Pelaku dan Barang Bukti Saat Diamankan | Ist/Lampungpro.co

MENGGALA (Lampungpro.co): Remaja asal Kampung Suka Bhakti, Gedung Aji Baru, Tulang Bawang inisial AF (20), ditangkap jajaran Polsek Penawartama atas kasus penggelapan dan penipuan gabah padi petani. AF menggelapkan gabah milik Wahyudi (42) warga Kampung Gedung Karya Jitu, Rawa Jitu Selatan, Tulang Bawang.

Kapolsek Penawartama AKP Heru Prasongko mengatakan, penggelapan ini bermula saat korban yang merupakan pembeli gabah padi pada Maret 2021, bekerjasama dengan pelaku. Pengiriman gabah dari yang pertama sampai ke enam, dengan tujuan Pringsewu dan Lampung Selatan berjalan lancar.

"Pelaku membayar hasil penjualan tersebut kepada korban secara cash dan transfer. Namun pada pengiriman ke tujuh sampai 10 pada April 2021, pelaku mengaku uangnya belum dibayar oleh pembeli di Pringsewu dan Lampung Selatan," kata AKP Heru Prasongko dalam keterangannya, Senin (11/10/2021).

Karena merasa curiga, korban langsung berangkat menemui pembeli gabah. Hingga didapati bahwa uangnya sudah dibayarkan semua kepada pelaku baik secara cash maupun transfer. Total sudah empat kali pengiriman gabah yang disetorkan ke pelaku.

"Dari empat kali pengiriman gabah, uang yang belum disetorkan ke korban senilai Rp123,75 juta. Dari hasil pemeriksaan, uang tersebut dipakai untuk membayar hutang dan bermain judi onlie," ujar Heru Prasongko.

Dari hasil penangkapan, diamankan barang bukti berupa 10 lembar nota timbang gabah hasil penjualan di Pringsewu dan Lampung Selatan, 10 lembar nota timbang gabah padi pembelian dari petani di Rawa Jitu Selatan, dan tiga lembar rekening koran korban. Kemudian tiga lembar rekening koran dari pelaku dan 11 lembar bukti transferan dari pembeli gabah padi dari Pringsewu dan Lampung Selatan kepada pelaku. (***)

Editor : Febri Arianto

Laporan : Rosario


Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

22716


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved