BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Gubernur Lampung Muhammad Ridho Ficardo mengatakan Pancasila merupakan landasan ideal bangsa Indonesia. Menurut Gubernur, selain sebagai ideologi Pancasila menjadi filter untuk kebaikan anak bangsa.
Untuk itu, Gubernur berhadap banyak atas kehadiran Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (UKP-PIP), dapat kembali menggelorakan penerapan nilai-nilai Pancasila dalam keseharian masyarakat, terutama generasi muda. Pemerintah Provinsi Lampung, kata Ridho, siap mendukung unit kerja yang langsung di bawah Presiden ini untuk kembali menerapkan nilai-nilai Pancasila.
"Generasi muda merupakan penerus bangsa yang membuat Pancasila tak lekang oleh waktu. Tergantung bagaimana kita mampu mengaktualisasikan Pancasila dalam kehidupan," kata Gubernur Ridho, saat membuka seminar bertema 'Aktualisasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara' di Gedung Serba Guna, Universitas Lampung (Unila), Gedongmeneng, Bandar Lampung, Jumat (16/6/2017).
Gubernur menilai Pancasila merupakan salah satu pilar berbangsa dan bernegara yang harus tetap kokoh dalam menyangga bangsa. Ridho mengatakan sebenarnya masih banyak prilaku anak bangsa yang sesuai Pancasila. "Untuk itu, perkuatan nilai Pancasila ini tidak dapat dilaksanakan oleh sebagian orang, tapi butuh sinergi dari semua pihak," kata Gubernur.
Sementara itu, Ketua MPR RI Zulkifli Hasan yang menjadi pembicara utama pada seminar itu menjelaskan terdapat empat konsep dasar berbangsa dan bernegara, di antaranya Pancasila. "Indonesia akan menjadi bangsa yang baik, apabila mampu menerapkan dan mengaktualisasikan pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Pancasila bukan soal pilkada, bila tidak mendukung, maka tidak Pancasila. Bukan itu, tetapi Pancasila itu adalah prilaku kehidupan," kata Zulkifli Hasan.�
Pada seminar itu, legilator asal Lampung itu juga menyampaikan pendapat tentang Universitas Lampung yang dinilai sebagai kampus terbaik di Tanah Air berakreditasi A. "Kalau di Sumatera, Unila lebih baik dari kampus lainnya. Bersyukurlah dan bersungguh-sungguhlah dalam menempuh ilmu. Karena, suatu bangsa yang maju dan jaya apabila mampu menguasai ilmu dan teknologi," kata Zulkifli.
Menurut Zulkifli dengan menempuh Ilmu dan teknologi sebanyak-banyaknya akan mampu menyongsong masa depan. Bukan saja ilmu dan teknologi, tetapi juga diperlukan nilai-nilai religius karena banyak orang pintar, tetapi tidak maju karenak kurangnya nilai religius.
Terkait kurikulum, Rektor Unila, Hasriadi Mat Akin, menjelaskan mata kuliah Pancasila mulai kurikulum baru dipisahkan dari mata kuliah Pendidikan Kewarganegaraan. Pancasila menjadi mata kuliah tersendiri dengan harapan menghasilkan lulusan yang mampu menghayati dan mengamalkan Pancasila. "Semoga acara ini mampu membawa kebaikan serta menambah wawasan nilai Pancasila sebagai falsafah dasar Indonesia," kata Hasriadi. (**/PRO2)
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4135
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia