JATI AGUNG (Lampungpro.co): Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 Hijriah, di Dusun IV Desa Sumber Jaya, Kecamatan Jati Agung, Sabtu (16/11/2019). Dalam acara itu, Plt Bupati H. Nanang Ermanto juga melakukan peletakan batu pertama pembangunan Pondok Pesantren Riyadhotul Uqul Al-Falah.
Nanang hadir didamping Ketua Tim Penggerak PKK Hj. Winarni, anggota DPRD Rosdiana, para pejabat utama serta sejumlah Kepala OPD dilingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan. Dikatakan Nanang, dengan dibangunnya Pondok Pesantren Riyadhotul Uqul Al-Falah tersebut diharapkan dapat menjadi tempat untuk mendidik generasi muda yang memiliki ahklak dan budi pekerti yang baik. Sebab katanya, diera teknologi saat ini, tidak sedikit generasi muda yang kebablasan dalam memanfaatkan teknologi.
Karena kurangnya budi pekerti ditambah media sosial yang berkembang begitu pesat, sering kali disalah gunakan hal-hal yang negatif. Bahkan ada yang terpapar radikalisme. Untuk itu, hadirnya pondok pesantren ini diharapkan bisa menjadi wadah untuk mendidik putra-putri kita yang berakhlakul karimah, ujar Nanang saat memberikan sambutan.
Sementara, Kepala Desa Sumber Jaya, Asep Sudarmansyah selalu ketua pelaksana kegiatan itu menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Plt Bupati Lampung Selatan di desanya. Mengingat jadwal bupati yang begitu padat. Terima kasih Pak Plt Bupati sudah hadir ditengah-tengah masyarakat. Dan semoga dengan peletakan batu pertama oleh Pak Plt Bupati ini, perkembangan Pondok Pesantren ini dapat berkembang dengan baik sesuai dengan apa yang kami harapkan, ucapnya.
Sementara itu, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 Hijriah itu diisi tausiah yang disampaikan H. (C.) Dr. Muhammad Abdul Adib, MPd. I, pengasuh ponpes Al Islah Sukadamai, Kecamatan Natar dan KH. Ali Utsman, Pengasuh Pondok Pesantren Tri Bakti Al-Ikhlas 2 Bumi Ilir, Bandar Jaya, Lampung Tengah.(RLS/PRO2)
Berikan Komentar
Lampung ini bukan hanya soal “saya sudah dapat apa”,...
712
KOPI PAHIT
712
Bandar Lampung
1251
651
18-Jan-2026
807
18-Jan-2026
712
18-Jan-2026
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia