BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Pemuda Panca Marga (PPM) H. Abraham Lunggana mengajak PPM Provinsi Lampung bersama Forkopimda Provinsi Lampung dan stakeholder terkait untuk bekerjasama mendukung berbagai program pembangunan di Provinsi Lampung. Menurut Abraham Lunggana yang akrab disapa Haji Lulung itu PPM merupakan pendukung dan ujung tombak persatuan bangsa.
Para pemuda-pemudi inilah yang akan sebagai ujung tombak untuk mempersatukan bangsa dalam mengantisipasi permasalahan yang ada terutama tentang politik dan kerukunan beragama," kata Haji Lulung, usai melantik Dewan Pimpinan Daerah PPM Provinsi Lampung, di Ruang Abung Balai Keratun, Kamis (10/8/2017).
Pelantikan DPD PPM Provinsi Lampung periode 2017-2021 merupakan hasil Musda VII PPM Lampung pada 31 Maret 2017 yang tertuang pada Surat Keputusan Pimpinan Pusat PPM Nomor: Skep-I.1B/PP.PPM/I/III/2017. Susunan personilia antara lain Ketua Rafika Trisha Ananda, Wakil Ketua 1 Agus Suryanto, Sekretaris Agusri Junaidi dan Bendahara Andi Ardiansyah. Selain pelantikan, acara tersebut juga diisii dengan peringatan Hari Veteran Nasional.
Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo yang diwakili Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Provinsi Lampung, Heri Suliyanto, berharap agar PPM Provinsi Lampung mampu mempersatukan komponen bangsa khususnya generasi muda dalam mencegah, mengendalikan dan mengawasi permasalahan actual bangsa hingga tingkat desa di Provinsi Lampung. Adapun saran, pendapat atapun kritikan demi kemajuan Lampung dapat disampaikan melalui Badan Kesbangpol Provinsi Lampung.
Sementara itu, Ketua PPM Provinsi Lampung Rafika Trisha Ananda usai dilantik menyampaikan agar para pengurus yang baru saja dilantik hendaknya dapat bekerja dengan cerdas untuk melanjutkan perjuangan para pengurus terdahulu. Ke depan, da pun akan melakukan beberapa langkah untuk kemajuan PPM Lampung di antaranya konsolidasi internal untuk melakukan pembenahan kelembagaan dan memperkuat kader PPM. (PRO1)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
24343
Bandar Lampung
6363
Kominfo LamSel
5523
Lampung Tengah
3873
120
21-Apr-2025
184
21-Apr-2025
622
21-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia