Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Hujan Deras, Dua Rumah Warga di Tanjung Bintang Lampung Selatan Ambruk Hingga Rata Tanah Akibat Longsor
Lampungpro.co, 21-Apr-2025

Febri 1327

Share

Kondisi Rumah Warga di Tanjung Bintang yang Ambruk Akibat Tanah Longsor | Lampungpro.co/Dok Damkarmat

TANJUNG BINTANG (Lampungpro.co): Hujan deras yang mengguyur sejumlah wilayah di Lampung beberapa hari ini, membuat dua rumah warga di Perum Griya Damai Lestari, Desa Sabah Balau, Tanjung Bintang, Lampung Selatan, ambruk akibat longsor.

Dua rumah tersebut, ambruk diterjang longsor saat terjadinya hujan dengan intensitas tinggi melanda kawasan tersebut pada Sabtu (19/4/2025) malam sekitar pukul 22.00 WIB.

Kabid Damkar dan Penyelamatan Dinas Damkarmat Lampung Selatan, Rully Fikriansyah mengatakan, beruntung dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa, karena rumah dalam kondisi kosong saat kejadian berlangsung, yang rumahnya rusak parah.

"Dari hasil laporan anggota di lokasi, dari dua rumah yang ambruk ini, ada satu yang kondisinya paling parah karena hilang terbawa tanah," kata Rully Fikriansyah dalam keterangannya, Senin (21/4/2025).

Kedua rumah yang ambruk tersebut, posisinya bersebelahan, namun satu rumah mengalami kerusakan pada bagian belakang dan sisi samping rumah.

"Saat ini karena kondisinya membahayakan, maka pemilik rumah telah mengungsi ke rumah kerabatnya untuk menghindari peristiwa serupa," ujar Rully Fikriansyah.

Dengan adanya kejadian tersebut, dihimbau kepada masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan, terutama saat musim pancaroba, yang riskan terhadap potensi bencana banjir dan rumah roboh.

Masyarakat juga diminta untuk memperhatikan kondisi rumah, terutama pada atap dan pondasi, lalu pastikan saluran air dalam kondisi lancar. Kemudian Masyarakat juga dihimbau untuk rutin memantau informasi cuaca dari sumber terpercaya, dan ikuti arahan dari pihak berwenang. (***)

Editor : Febri Arianto
Reportase : Hendra

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

24713


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved