Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Juarai Duta Bahasa Nasional, Mahasiswa Itera Ini Ajak Anak Muda Lestarikan Literasi Daerah
Lampungpro.co, 22-Jan-2021

Febri 755

Share

Mahasiswa Asal Lampung Saat Menjuarai Duta Bahasa Nasional 2020 | Ist/Lampungpro.co

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Bagas Arya Ariyanto mahasiswa Institut Teknologi Sumatera (Itera) ini, berhasil menjadi juara favorit dalam ajang Duta Bahasa Tingkat Nasional Tahun 2020 mewakili Provinsi Lampung. Dalam ajang tersebut, ia berpasangan dengan Amanda Rizka Putri mahasiswi asal Universitas Lampung.

Dengan kecintaannya dengan bahasa Indonesia sejak SMA, Bagas Arya mampu mengungguli lawan-lawannya dari berbagai daerah di Indonesia. Bagas berharap masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Lampung bangga akan bahasanya sendiri.

"Saya berharap sebagai warga negara Indonesia, khususnya masyarakat Lampung sama-sama bisa memartabatkan dan bangga akan bahasa Indonesia. Tentunya dengan merealisasikan Trigatra Bangun Bahasa, yaitu mengutamakan bahasa Indonesia, melestarikan bahasa daerah, dan mengutamakan bahasa asing," kata Bagas kepada Lampungpro.co, Kamis (21/1/2021).

Untuk daerah Bandar Lampung, Bagas merasa bahasa daerah sudah terancam punah lantaran jarang dipakai oleh masyarakat khususnya generasi muda. Sehingga banyak yang tidak bisa dan tidak mengerti akan Bahasa Lampung.

"Saya berharap generasi muda punya langkah kreatif dan inovatif, untuk melestarikan bahasa. Baik itu Bahasa Indonesia, Lampung, maupun Bahasa Inggris," ujar Bagas Arya Ariyanto.

Oleh karenanya sebagai putra daerah Lampung, mahasiswa Program Studi Sains Aktuaria ini mengajak generasi muda di Provinsi Lampung, untuk terus memajukan literasi dan terus belajar dengan bahasa sendiri. (DWILIA/PRO3)


Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Geger Ijazah Palsu, Rismon Hasiholan Sianipar, dan...

Andai ada 10 saja media dan jurnalis yang menjadi...

1031


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved