Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Kalahkan China, Piala Thomas Kembali ke Pangkuan Tim Bulutangkis Putera Indonesia Setelah 19 Tahun
Lampungpro.co, 17-Oct-2021

Amiruddin Sormin 1271

Share

Pebulutangkis Indonesia Jonathan Christie saat tampil di Piala Thomas Denmark. LAMPUNGPRO.CO/SUARA.COM

DENMARK (Lampungpro.co): Tim bulutangkis Indonesia akhirnya menuntaskan penantian panjang 19 tahun menjadi juara Piala Thomas. Indonesia memastikan diri jadi juara dunia beregu putra bulutangkis usai menang 3-0 atas China di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Minggu (17/10/2021) malam WIB.


Dengan demikian, Indonesia 14 kali menjuarai Piala Thomas sepanjang sejarah. Kemenangan ini sekaligus mengembalikan Piala Thomas ke Tanah Air yang tak pernah diraih sejak sejak 2002.

Dikutip dari Suara.com (jaringan media Lampungpro.co), kemenangan 3-0 Indonesia di final Piala Thomas 2020 dipastikan Jonatan Christie, yang memenangi partai ketiga yang sengit nan alot melawan tunggal putra China, Li Shifeng. Jojo, sapaan akrab Jonatan Christie, butuh rubber game untuk mengamankan kemenangan 21-14, 18-21, 21-14.

Sebelum Jonatan Christie memberikan poin ketiga, Anthony Ginting dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sudah menyumbang angka untuk Indonesia. Jojo tampil dengan begitu memukau pada gim pertama. Tunggal putra peringkat ketujuh dunia itu terus memimpin sejak awal hingga akhir permainan.

Ia memperlebar jarak 13-6 dengan Li, sebelum lawannya itu mengejar dan memperkecil selisih menjadi 13-14. Namun usaha Li tak membuahkan hasil. Ia tak mampu menyamakan kedudukan, sementara Jojo kian unggul dengan poin-poin berikutnya dan memenangkan gim pertama 21-14.

1 2 3

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

328


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved