Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Kanvasing ke Pasar Way Kandis, TDM Raden Intan Kenalkan Promo Januari 2024 ke Konsumen
Lampungpro.co, 11-Jan-2024

Febri 3736

Share

TDM Raden Intan Saat Kanvasing di Pasar Way Kandis | Lampungpro.co/Dok TDM

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Awal tahun 2024, dealer Honda motor yakni TDM Raden Intan Bandar Lampung melakukan kegiatan kanvasing di area Pasar Way Kandis, Selasa (9/1/2024).

Kegiatan kanvasing dilakukan setiap pelan oleh tim marketing di pusat keramaian, salah satunya di pasar-pasar tradisional terdekat. Tim membagikan brosur seraya menjelaskan mengenai produk dan promo penjualan, yang tengah berjalan pada Januari 2024 kepada para calon konsumen potensial.

Kegiatan tersebut, bertujuan untuk lebih mendekatkan kepada konsumen, meningkatkan volumen penjualan, dan memperkenalkan produk-produk unggulan Honda, dengan kunjungan langsung ke target prospek untuk melakukan penjualan.

Kepala Cabang TDM Raden Intan, Tri Munardi mengatakan, tujuan dari kegiatan ini tidak hanya mempromosikan dan meningkatkan penjualan sepeda motor Honda, namun juga dapat mengumpulkan informasi tertentu dari para calon konsumen.

Dari kegiatan kanvasing ini, kami dapat bertemu langsung tatap muka dengan calon konsumen, sehingga kami tahu apa yang diinginkan mereka, mereka pun dapat lebih mengenal, serta mengetahui apa kelebihan sepeda motor yang ditawarkan," kata Tri Munardi.

Seluruh sales pun dibekali dengan berbagai informasi dan pengetahuan produk yang bakal mereka sampaikan ke konsumen, minimal dapat menginfokan lokasi atau alamat dealer mereka masing-masing, jika ada kebutuhan yang dapat konsumen berikan dapat langsung datang ke dealer Honda Raden Intan.

Ada pun promo penjualan sepeda motor yang ditawarkan pun beragam, mulai dari jenis motor matic seperti Genio, Vario, dan Scoopy, maupun jenis motor CUB dan Sport.

Semua jenis motor yang ditawarkan disesuaikan dengan kebutuhan konsumen. Bagi konsumen yang berminat dan ingin tahu mengenai spesifikasi atau program lainnya, juga bisa langsung datang ke dealer Honda Raden Intan di Jalan Raden Intan, Enggal Tanjungkarang Pusat, Bandar Lampung atau dapat menghubungi di (0721) 252470 dan 082278334705. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

23238


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved