Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Koalisi Perempuan Indonesia Dukung Penolakan Pendirian Pabrik Semen Kendeng
Lampungpro.co, 23-Mar-2017

Lukman Hakim 923

Share

JAKARTA (Lampungpro.com): Setelah satu peserta yang melakukan aksi cor kaki meninggal dunia, mendapat simpatik dari banyak pihak. Bahkan, Koalisi Perempuan Indonesia mendukung warga Kendeng dalam menolak pendirian pabrik semen di Pegunungan Kendeng, Jember, Jawa Tengah. Berdasarkan keterangan tertulisnya, �Koalisi Perempuan Indonesia meminta Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mencabut izin pendirian pabrik semen di Kendeng.

Selain itu juga meminta Presiden Joko Widodo menepati janjinya terkait Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) untuk Pegunungan Kendeng dan menertibkan kepala daerah yang tidak taat hukum. Mereka juga meminta agar pemerintah bertanggung jawab dalam melindungi lingkungan hidup di kawasan Pegunungan Kendeng.

"Pemerintah dan pemerintah daerah melindungi warga Kendeng dan sekitarnya dari ancaman kerusakan lingkungan maupun ancaman fisik dan mental dari pihak-pihak yang memperoleh keuntungan atas berdirinya pabrik semen," kata Sekjend Koalisi Perempuan Indonesia Dian Kartikasari, di Jakarta, Rabu (22/3/2017).

Patmi (48), peserta aksi penolakan pendirian pabrik semen di Kendeng dengan mengecor kakinya di depan Istana meninggal pada Selasa (21/3/2017) pagi. Patmi diduga meninggal karena serangan jantung sehari setelah menyelesaikan aksi pasung kaki dengan semen.

Puluhan warga Kendeng datang ke Jakarta untuk melakukan aksi semen kaki sebagai bentuk protes sejak 13 Maret hingga 20 Maret 2017.�Warga menolak pembangunan dan pengoperasian pabrik semen karena bisa merusak lingkungan dan membuat warga kehilangan lahan pertanian. (*/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4127


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved