Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Konferwil X, KH Makruf Amin: NU Sudah Mendunia
Lampungpro.co, 09-Mar-2018

Lukman Hakim 850

Share

#portalberitapendidikan #beritaolahragalampung #beritaolahraganasional #lampungproberitalampung #lampungprodotcom #beritapolitiklampung #webberitadaerah #webberitanasional #portalberitalampung #webberitalampung #portalberitanasional #beritalampungterkini #beritakulinerlampung #beritawisatalampung #portalberitawisata #portalberitawisatanasional #portalberitaasiangames

LAMPUNG TENGAH (Lampungpro.com): Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) K.H Makruf Amin mengatakan saat ini, NU tidak hanya di Indonesia, melainkan sudah mendunia. Selain sebagai organisasi Islam terbesar di Indonesia, NU juga organisasi terbesar di dunia. "Ini nikmat Allah yang harus disyukuri," kata Makruf dalam Halaqoh Kebangsaan dalam Konferensi Wilayah (Konferwil) X NU Lampung di Pondok Pesantren Darussa'adah, Kamis (8/3/2018) malam.

Saat ini, banyak organisasi yang dilahirkan, tetapi memiliki umur yang tak panjang. Ada organisasi yang berumur panjang, tapi tak pernah besar. "Bersyukurlah NU tetap besar hingga menjelang usia satu abad pertama," kata dia.

Bahkan, kata Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) itu, banyak peneliti luar negeri yang ingin tahu Islam di Indonesia. Peneliti merasa takjub dengan beragam agama, suku, budaya, tetapi tetap rukun hidup dalam satu negara. "Peneliti membuat film, bahkan saya dijadikan penasehat film," kata dia.

Lebih luar biasa, kata dia, orang luar negeri mengatakan santri Indonesia, khususnya NU, adalah masa depan pemimpin bangsa. Karena dari pesantren lahirlah pemimpin Islam yang toleran terhadap perbedaan. "Ini suatu kebanggaan bagi warga Indonesia, khususnya warga NU," kata dia. (SYAHREZA/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4138


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved