BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Terkait operasi tangkap tangan (OTT) yang dilakukan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Lampung pada Kamis (26/7/2018) malam, sejumlah awak media masih menunggu keterangan terkait, baik dari pihak KPK maupun Polda Lampung.
KPK dikabarkan menangkap seorang Bupati di Lampung berinisial ZH, bersama dengan anggota DPRD Provinsi Lampung ABN, dan dua kepala dinas inisial TA, dan AA serta satu orang pengusaha GR.�
Orang dekat Bupati ZH ketika dihubungi Lampungpro.com, nomornya aktif namun tidak dapat dihubungi. Begitu juga dengan GR pengusaha yang turut ditangkap KPK, nomor telponnya dalam keadaan tidak aktif saat akan dikonfirmasi.
Namun, salah satu sumber Lampungpro.com di Lampung Selatan yang tidak mau disebut namanya membenarkan OTT ini. "Benar, kadis (ditangkap) tapi kita belum tahu terkait apa penangkapan ini. Pagi ini (Kadis) belum hadir di kantor," ujar dia.
Sampai saat ini belum ada keterangan resmi dari KPK terkait OTT ini. Beberapa pejabat dan masyarakat Lampung Selatan pun geger dengan berita ini. Masyarakat masih menunggu kepastian dari KPK. (REKANZA/PRO2)
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4139
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia