Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Lampung Barat Darurat Narkoba, Dua Hari Tangkap Enam Pengguna Sabu
Lampungpro.co, 19-Jun-2022

Febri Arianto 4753

Share

Pelaku Saat Diamankan Polisi | Ist/Lampungpro.co

LIWA (Lampungpro.co): Dalam kurun waktu dua hari, jajaran Satuan Reserse (Satres) Narkoba Polres Lampung Barat, menangkap enam penyalahguna narkoba jenis sabu, Jumat-Sabtu (17-18/6/2022). Mereka ditangkap di Balik Bukit Lampung Barat dan Pesisir Barat.

Kepala Satres Narkoba Polres Lampung Barat, Iptu Juherdi Sumandi mengatakan, empat pelaku di tangkap di Kelurahan Way Mengaku, Balik Bukit, Lampung Barat dan dua lainnya di Kecamatan Pesisir Tengah, Pesisir Barat. Mereka yang ditangkap di Balik Bukit, Lampung Barat awalnya inisial MM (31) asal Way Mengaku, dengan barang bukti sabu disimpan di kertas tisu.

"Kemudian TA (35) asal Mesuji dan AS (33) asal Way Tenong, Lampung Barat. Pada hari yang sama, tim juga menangkap M (42) asal Way Mengaku, kedapatan memiliki sabu yang disimpan dalam kotak rokok bersama alat hisap," kata Iptu Juherdi Sumandi dalam keterangannya, Minggu (19/6/2022).

Kemudian dua pelaku lainnya yang ditangkap di Pesisir Barat yaitu RRC asal Pasar Krui, Pesisir Tengah, Pesisir Barat. RRC ditangkap di Kampung Jawa, Pesisir Tengah dengan barang bukti satu plastik klip berisi sabu-sabu.

"Selanjutnya BAS (25) asal Pasar Kota Krui, Pesisir Tengah, ditangkap karena memiliki sabu-sabu yang disimpan dalam plastik. Keduanya yang ditangkap di Pesisir Barat pada Sabtu," ujar Juherdi.

Penangkapan mereka ini, berdasarkan infomasi masyarakat sekitar. Dari informasi itu, tim lalu bergerak melakukan penyelidikan dan menangkap para pelaku tanpa perlawanan. (***)

Editor : Febri Arianto


Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1291


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved