Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Lantik Empat Kepala Desa Terpilih di Tanjung Bintang, Bupati Nanang Minta Majukan Desa Masing-Masing
Lampungpro.co, 23-Sep-2023

Febri 1941

Share

Bupati Lampung Selatan Saat Melantik Empat Kepala Desa di Tanjung Bintang | Lampungpro.co/Dok Kominfo

TANJUNG BINTANG (Lampungpro.co): Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto, resmi melantik dan mengambil sumpah janji empat kepala desa hasil pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak gelombang kedua tahun 2023 di Kecamatan Tanjung Bintang.

Pelantikan yang berlangsung di Desa Srikaton, Tanjung Bintang, pada Jumat (22/9/2023) itu, turut disaksikan oleh anggota Forkopimda Lampung Selatan, anggota DPRD Lampung Selatan, Sekdakab Lampung Selatan, dan jajaran perangkat daerah.

Hadir juga Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Lampung Selatan Winarni dan Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Lampung Selatan Yani Thamrin.

Ada pun empat kepala desa di Kecamatan Tanjung Bintang yang dilantik yaitu Supriyono sebagai Kepala Desa Serdang, Joko Wastito sebagai Kepala Desa Way Galih, Suroto sebagai Kepala Desa Trimulyo, dan Nurkholi Fatmawati sebagai Kepala Desa Srikaton.

Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto mengatakan, pihaknya berharal agar kepala desa yang dilantik bisa merangkul seluruh masyarakat, tanpa membeda-bedakan antara yang memilih atau tidak memilih pada saat pelaksanaan Pilkades.

Selanjutnya Nanang Ermanto juga menyampaikan harapannya kepada kepala desa yang baru, agar bisa berkomitmen dalam memajukan desa masing-masing. Menurut Nanang, komitmen kuat dari kepala daerah menjadi kunci utama dalam membangun desa menjadi lebih maju dan unggul. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1286


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved