Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Lapas Rajabasa Pindahkan 17 Napi ke Cipinang, Enam Pidana Berat
Lampungpro.co, 23-Feb-2019

Heflan Rekanza 1059

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com) : Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) kelas 1 Rajabasa, Bandar lampung kembali memindahkan para narapidana dari berbagai kasus ke Lapas Kelas 1 Cipinang, Jakarta. "Ada 17 narapidana yang kita pindahkan malam ini menggunakam mobil dari kepolisian dan pengawalan ketat," kata Usman, Plh Kalapas Rajabasa, Jumat (22/2/2019) malam.

Usman menjelaskan, narapidana yang dipindahkan tersebut merupakan narapidana yang "high risk" dan berpotensi melakukan gangguan keamanan. Selain itu juga pengurangan tersebut merupakan over kapasitas. "Tapi yang kita dahului yang 'high risk', karena khawatir mengganggu keamanan di dalam Lapas," jelas dia.

Sebanyak 17 narapidana tersebut di antaranya 15 narapidana yang melakukan perbuatan kasus narkoba dan dua narapidana kasus pidana umum (Pidum). Sampai saat ini jumlah narapidana di Lapas Rajabasa sebanyak 1.034 orang dari berbagai kasus. "Mereka menjalani hukuman lima seumur hidup dan satu hukuman mati. Sisanya menjalani hukumanan antara 17 tahun sampai 20 tahun. Tadi sudah kita kurangi 17 orang. Dan pengurangan ini merupakan yang ke dua kalinya," terangnya.(**/PRO2)

Berikut daftar napi yang dipindahkan berdasarkan sumber dari Lapas Kelas 1 Rajabasa, Bandar Lampung:

- Ridho Yudiantara (pidana mati)
- Dodi Suhartono (seumur hidup)
- Agustinus Saputra (seumur hidup)
- Riansyah (seumur hidup)
- Karpin (seumur hidup)
- Romi Putra (seumur hidup)
- M Rizky (20 tahun)
- Andy Yams (20 tahun)
- Najitula (19 tahun)
- Marzuli (17 tahun)
- Sukri (17 tahun)
- Adi Setiawan (15 tahun)
- Rechal Oksa (15 tahun)
- Oktarizal (11 tahun)
- Rudi (9 tahun)
- Yovi Yohane (6 tahun)
- Andy Syah (2 tahun)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Setelah Dilantik 20 Februari Lalu, Apakah Keluhan...

Kawan, jangan lupakan jalan pulang: jalan rakyat yang dulu...

5765


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved