JAKARTA (Lampungpro.co): Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus melanjutkan pembangunan Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) dari Lampung hingga Aceh sepanjang 2.987 kilometer. Selain dapat meningkatkan konektivitas antarwilayah di Pulau Sumatra, keberadaan jalan tol ini diharapkan dapat mendorong pertumbuhan dan pemerataan ekonomi di kawasan tersebut.
Kita harapkan dapat mendorong pertumbuhan dan pemerataan ekonomi di Pulau Sumatra. Sehingga di sana akan ada efisiensi, waktu tempuh, dan juga bisa meningkatkan fungsi multiplier effect 2-3 kali lipat terhadap PDB, ujar Presiden Joko Widodo dalam Rapat Terbatas di bulan Juli lalu.
Hingga 25 November 2020, sudah beroperasi sembilan ruas JTSS sepanjang 648 kilometer. Sementara 643 kilometer masih dalam tahap konstruksi dan sisanya dalam tahap persiapan.
Sembilan ruas tersebut yakni, ruas tol BakauheniTerbanggi Besar (140,4 kilometer), Terbanggi BesarPematang PanggangKayu Agung (189,4 kilometer), dan Kayu AgungPalembangBetung (Kayu Agung Jakabring) sepanjang 29,3 kilometer.
Selanjutnya Medan-KualanamuTebing Tinggi (62,1 kilometer), BelawanMedanTanjung Morawa (42,7 kilometer), PalembangIndralaya (21,5 kilometer), PekanbaruDumai (131,6 kilometer), MedanBinjai (13 kilometer), dan SigliBanda Aceh (Seksi 4 IndrapuraBlang Bintang) sepanjang 13,5 kilometer.
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menyampaikan, ruas tol tersebut siap digunakan untuk libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) pada akhir Desember 2020 dan awal Januari 2021. Untuk mendukung libur Natal dan Tahun Baru, Kementerian PUPR memastikan kesiapan infrastruktur jalan dan jembatan. Hal ini didukung dengan telah bertambahnya ruas jalan tol yang beroperasi dan jalan nasional di Pulau Jawa dan Sumatra yang secara keseluruhan dalam kondisi mantap, ujar Basuki seperti dilansir laman pupr.go.id, Jumat (27/11/2020).
Dalam menghadapi Nataru, JTTS dilengkapi Tempat Istirahat dan Pelayanan (TIP) berjumlah 41 (25 TIP A, 8 TIP B, dan 8 TIP C). Terdapat 12 TIP di Ruas BakauheniTerbanggi Besar dan sembilan TIP di Ruas TerbanggiBesarPematang PanggangKayu Agung.
Kemudian dua TIP di Ruas MedanKualanamuTebing Tinggi, empat TIP di Ruas PalembangIndralaya, empat TIP di Ruas MedanBinjai, dan 10 TIP di Ruas PekanbaruDumai. Kelengkapan lain yang disiapkan di setiap ruas yaitu mobile reader, mobile top up, dan penjualan kartu perdana uang elektronik pada gerbang tol dengan kepadatan lalu lintas tinggi.
Selain itu disiapkan juga 37 toilet cabin, 26 unit mobil tangki air, 10 bis toilet, 20 unit vakum tinja, dan 34 hidran umum di lokasi rest area jalan tol dan ruas jalan nasional. Untuk mengantisipasi keadaan darurat seperti longsor akibat peralihan musim, juga disiagakan tim tanggap bencana pada titik-titik rawan bencana. (PRO1)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
23404
Bandar Lampung
5300
140
19-Apr-2025
128
19-Apr-2025
175
19-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia