Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Limbah Diduga dari Lampung Timur dan Lampung Selatan, Ribuan Ikan Mati di Way Sekampung
Lampungpro.co, 11-Nov-2020

Amiruddin Sormin 3613

Share

Ribuan ikan mati di Way Sekampung, Lampung Timur, Rabu (11/11/2020). LAMPUNGPRO.CO/DOK

SEKAMPUNG (Lampungpro.co): Pencemaran limbah di Sungai Way Sekampung yang melintasi Kabupten Lampung Timur dan Lampung Selatan makin parah. Sejumlah foto yang diterima Lampungpro.co, Selasa (11/11/2020) memperlihatkan ribuan ikan mati akibat pencemaran limbah yang hitam dan pekat.


Menurut warga setempat, limbah tersebut diduga berasal dari salah satu pabrik produksi yang berada di Kecamatan Tanjungbintang, Lampung Selatan dan Kecamatan Sekampung Udik, Lampung Timur. Jamal (25), nelayan yang sehari-hari mencari ikan di Way Sekampung mengecam perbuatan yang tidak bermoral dengan membuang limbah sembarangan hingga membunuh ekosistem. 

Dia menduga pembuangan limbah itu dilakukan salah satu pabrik yang berada di bantaran Way Sekampung. Keluhan pencemaran ini sudah lama disampaikan warga ke pamong setempat. Warga mengakui beberapa kali petugas datang memeriksa ke Way Sekampung, namun hingga kini pencemaran masih terjadi.



Mereka berharap Dinas Lingkungan Hidup Pemerintah Provinsi Lampung dan Pemerintah Kabupaten Lampung Timur bersama Polda Lampung dan Polres Lampung Timur, menurunkan tim investigasi untuk mengusut tuntas masalah ini. Kemudian, memberikan zangsi terhadap pengusaha nakal yang membuang limbah sembarangan di Way Sekampung. (PRO1)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

535


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved