Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Longsor di Liku Endikat Pagaralam Sumatera Selatan, Jalan Lintas ke Lahat Putus Total
Lampungpro.co, 17-Sep-2021

Amiruddin Sormin 1358

Share

Longsor di Liku Endikat Pagaralam, Jumat (17/9/2021). LAMPUNGPRO.CO/SUMSELUPDATE

LAHAT (Lampungpro.co): Longsor di Liku Endikat, Pagaralam, Lahat, Sumatera Selatan (Sumsel), membuat ruas jalan lintas putus total, Jumat (17/9/2021). Melansir Sumselupdate.com (jaringan Suara.com dan Lampungpro.co),  badan jalan menuju Lahat tertutup tanah, berbatuan, dan pepohonan sejak pagi pukul 09.00 WIB.

Ruas Jalan lintas Pagaralam menuju Lahat dan sebaliknya, putus total menyusul Liku Endikat tertutup longsor, Jumat (17/9/2021) pagi. Kapolsek Pagaralam Selatan Iptu Efriansi dengan cepat membuat rekaman video imbauan agar masyarakat yang dari Pagaralam menuju Lahat maupun sebaliknya, untuk mencari jalan alternatif karena badan jalan tak bisa dilintasi.

Pengendara diimbau melintasi jalan alternatif yakni Simpang Jalan Embacang, Kecamatan Dempo Tengah, Kota Pagaralam. Hingga berita ini ditulis, petugas Polsek Pagaralam Selatan sudah menghubungi petugas Dinas PU Pagaralam guna melakukan pembersihan material longsor.

Nila, warga Lahat mengungkapkan, masyarakat bisa melalui jalan Dumai sebagai alternatif jalan menuju kabupaten Lahat. Jalan ini juga sudah terkenal, sebagai jalan altenatif menuju Lahat.

Sayangnya, jalan tersebut tidak berkapasitas sebagai jalan lintas, atau hanya bisa dilalui kendaraan berdimensi sedang. "Guna menghindari jalan lintas Liku Endikar tersebut, ada jalan altenatif, namun kapasitasnya tidak besar. Hanya bisa dilalui kendaraan bertonase sedang," ujarnya. (***)

Editor: Amiruddin Sormin

 

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

333


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved