PESISIR BARAT (Lampungpro.com): Lumba-lumba yang ditemukan terdampar di Pantai Pesisir Tengah, Kelurahan Pasar Krui, Kecamatan Pesisir Tengah, Jumat (7/4/2017), sekira pukul 17.10 WIB, ditemukan mati dengan tubuh penuh luka, Sabtu (8/4/2017) pagi. Lukanya tubuh lumba-lumba jenis botol itu diduga tergores batu pemecah gelombang akibat kencangnya hempasan ombak di pantai itu.
Kapolsek Pesisir Tengah Kompol Feri Anda Eka Putra, mengatakan lumba-lumba itu awalnya ditemukan warga masuk dalam kanal Way Nipah/Way Balau Masjid Mujahidin, Kelurahan Pasar Krui. Warga yang menemukannya langsung menolong lumba-lumba itu dengan melepaskannya kembali ke perairan Kuala Stabas. Hingga magrib kemarin, lumba-lumba itu masih sempat jadi tontonan warga. Namun, Sabtu pagi, sekira pukul 07.00 WIB, lumba-lumba itu ditemukan mati terdampar di batu pemecah gelombang, kata Feri.
Feri juga mengatakan pihaknya memberikan apresiasi tinggi kepada warga yang berupaya menolong lumba-lumba itu, dengan cara melepaskannya kembali ke habitatnya. Tapi, mau bagaimana lagi, lumba-lumba itu mati karena selalu menepi ke pantai. Sementara, warga tidak tahu bagaimana merawatnya, kata dia.
Sebelumnya diberitakan derasnya hempasan angin barat membuat seekor lumba-lumba terdampar di sungai Way Balau, Pasar Krui, Kabupaten Pesisir Barat, Jumat (7/4/2017). Semula warga mengira lumba-lumba jenis kepala botol tersebut mati, namun setelah didekati ternyata masih hidup.
Empat pria dewasa pun menggotong hewan penolong tersebut kembali ke laut dan kembali ke habitatnya. Dari kejauhan warga masih sempat melihat kibasan ekornya sebelum hilang ditelan laut. Sejumlah anak-anak bahkan melambaikan tangan setelah lumba-lumba kembali ke laut.
Perairan Krui hingga Pulau Pisang yang berbatasan dengan Samudra Hindia memang dikenal sebagai habitat lumba-lumba jinak berkeliaran dan mudah dijumpai di sekitar pulau ini. Di sini juga terdapat arena selancar yang banyak dikunjungi peselancar dari berbagai dunia, yakni Pantai Tanjungsetia. (*PRO2)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
22689
192
17-Apr-2025
207
17-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia