Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Mantap! Universitas Teknokrat Sabet Dua Penghargaan NFF 2019
Lampungpro.co, 09-Mar-2019

Erzal Syahreza 1010

Share

UTI, Universitas Teknokrat Indonesia, Penghargaan Kampus, Lampung, Bandar Lampung, Lampungpro.com, Info Lampung, Info Bandar Lampung, Lampung Raya, Polda Lampung, Lampung Terkini

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Tim tari yang tergabung dalam Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) meraih dua penghargaan dalam ajang National Dance Folklore Festival ke 13 Tahun 2019 yang dihelat di Universitas Indonesia, Rabu (06/03/2019). Dalam ajang tersebut, UTI berhasil meraih penghargaan sebagai kostum dan penata rias terbaik serta juara 5 penyaji unggulan.

Dosen Pembina UKM Tari UTI Masnia Rahayu merasa sangat senang melihat keberhasilan anak didiknya yang berhasil mendapatkan penghargaan tersebut.

"Saya merasa senang sekali karena akhirnya dari Teknokrat bisa berkarya di tingkat nasional khususnya membawakan tarian asli dari Lampung. sebelumnya kita juga pernah ikut tapi masih belum tercapai dan alhamdulillah tahun ini kita bisa juara semoga bisa menjadi titik awal untuk anak anak agar terus berkarya khususnya dibidang tari lebih semangat lagi," ucap Masnia saat dihubungi Lampungpro.com, Sabtu (09/03/2019).

Dalam event yang dihelat oleh BEM FEB UI di bawah naungan Departemen Apresiasi Seni dan Budaya itu, tim tari UTI menampilkan tari kebudayaan keratuan yang berasal dari Lampung Timur yakni tari melinting. Tari tersebut dibawakan oleh enam mahasiswa UTI yang rata rata semester lima dan delapan dari berbagai program studi yang ada di UTI Lampung. Keenam mahasiswa tersebut yakni Risa, Nevis, Ririn, Sevira, Ajeng dan Evaluasi.

Masnia mengaku pihaknya mempersiapkan untuk mengikuti event tersebut selama dua bulan sebelum lomba dengan garapan konsep yang baru. "Saya harap kedepan untuk mahasiswa tim tari khususnya dengan adanya penghargaan ini dapat menjadi tolak ukur agar bisa memperbaiki diri khususnya dibidang tari dan dapat meningkatkan kualitas yang lebih dari saat ini," kata dia. (FEBRI/PRO3)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

3699


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved