YOGYAKARTA (Lampungpro.com): Desa Ramah Perempuan, Anak dan Lingkungan di Desa Srigading, Kabupaten Bantul, Yogyakarta, diluncurkan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Susana Yembise, Jumat (13/10/2017) sore. "Diharapkan dengan launching Desa Ramah Perempuan, Anak, dan Lingkungan yang dimulai dari desa ini desa-desa lain di Indonesia juga me-launching," kata Yohana.
Ia mengharapkan peluncuran Desa Ramah Perempuan, Anak, dan Lingkungan itu, bisa mendorong pemerintah daerah, terutama desa setempat, untuk makin memperhatikan hak-hak dan memberikan perlindungan kepada mereka melalui program yang digulirkan. "Untuk itu, lurah di sini harus punya program-program yang ramah terhadap perempuan, anak, dan lingkungan. Juga memberdayakan mereka, kalau misalnya ada perempuan punya masalah harus dilakukan pendampingan," kata Yohana.
Dia, dilansir Antara, menjelaskan dalam aturan perundang-undangan, barang siapa melakukan kekerasan seksual terhadap perempuan dan anak hingga meninggal, cacat fisik, atau terkena penyakit bisa dikenakan hukuman. "Undang-undang sudah cukup kuat melindungi perempuan, undang-undang terhadap perlindungan anak juga ada. Untuk itu, perempuan dan anak harus dijaga dan dicintai, jangan lakukan kekerasan terhadap mereka, karena anak adalah masa depan bangsa," kata dia.
Menteri Yohana juga berharap dengan diluncurkannya Desa Ramah Perempuan, Anak, dan Lingkungan, maka Pemkab Bantul senantiasa menjaga perempuan, anak, dan lingkungan, serta memperhatikan kebutuhan mereka guna mewujudkan kabupaten ramah perempuan, anak, dan lingkungan.
"Ada beberapa indikator yang harus dicapai, di antaranya semua anak harus punya akte kelahiran, harus sekolah, bisa bermain dengan nyaman dan kalau minta dibuatkan taman kota Pak Bupati harus memberi, termasuk lapangan bola," kata dia.
Sementara, Bupati Bantul Suharsono menyatakan bangga dengan kedatangan Menteri PPPA Yohana yang langsung meluncurkan Desa Ramah Perempuan, Anak, dan Lingkungan. "Sehingga diharapkan bisa memacu institusi terkait untuk makin memperhatikan dan melindungi perempuan, anak, dan lingkungan," kata dia. (**/PRO2)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
16632
EKBIS
9313
Lampung Selatan
5157
Bandar Lampung
4955
Bandar Lampung
4820
126
05-Apr-2025
145
05-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia