BANJAR AGUNG (Lampungpro.co): Sejumlah netizen mengajak Bupati Tulang Bawang, Winarti, menggelar senam Bergerak Melayani Warga (BMW) di lokasi jalan rusak dan berlumpur. Ajakan itu disampaikan warga dalam kolom komentar atas berita Lampungpro.co, Senin (5/4/2021).
"Ajak Bupatinya senam BMW di sana," kata Nanda Surya Ibrahim. Warga lainnya, berkomentar, "Lagi sibuk dengan Program BMW, ngak peduli masyarakat sengsara, penting dia hepi dengan BMW-nya," kata Asep Tea. "Mungkin ngak masuk 25 program Bupati," kata Benz Onic, dalam kolom komentarnya.
Kerusakan berbagai ruas jalan kabupaten menjadi sorotan warga Tulang Bawang, sejak awal 2021. Musim penghujan yang belum berakhir membuat sejumlah ruas jalan di Tulang Bawang, berubah seperti kubangan kerbau. Akibatnya, aktifitas warga terganggu dan tak sedikit kendaraan mengalami kecelakaan akibat terguling di jalan rusak.
Warga di sepanjang Jalan Tugu Kuning, Desa Tri Tunggal Jaya, Kecamatan Banjar agung, misalnya, sejak lama mengeluhkan hancurnya infrastruktur jalan di sana. Warga mengeluhkan jalan rusak dan berlubang. Menurut Broto, warga setempat, sering terjadi kecelakaan terutama di musim hujan.
"Para pengguna jalan sering terkecoh dengan lubang yang tergenang air. Akibatnya ada saja pengguna jalan yang terjatuh atau terpeleset karena menghindari lubang," kata Broto.
Informasi yang dihimpun Lampungpro.co dari berbagai sumber menyebutkan, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Tulang Bawang, telah memperbaiki sejumlah ruas jalan yang hampir tidak bisa dilewati kendaraan seperti di Kecamatan Rawapitu, dengan menurunkan alat berat motor grader sebagai langkah awal untuk melakukan pemerataan titik lokasi jalan yang rusak.
Menurut Kabid Bina Marga Dinas PUPR Tulang Bawang, K. Heriyansyah, di Tahun Anggaran 2021 jalan rusak berat itu akan ditangani melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) Afirmasi. "Tahap sekarang masih mulai proses lelang ke BPBJ Kabupaten Tulang Bawang," kata Heriyansyah. (PRO1)
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1286
Lampung Selatan
3981
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia