Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Oktober 2024, Pemkab Lampung Selatan Perbaiki 2.300 Meter Jalan Penghubung Karang Rejo Jati Agung
Lampungpro.co, 05-Sep-2024

Febri 129

Share

Bupati Lampung Selatan Saat Meninjau Jalan di Desa Karang Rejo Jati Agung | Lampungpro.co/Dok Kominfo

JATI AGUNG (Lampungpro.co): Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan akan melakukan peningkatan jalan di Desa Karang Rejo, Kecamatan Jati Agung, tahun 2024 ini.

Pembangunan jalan rabat beton sepanjang 2.300 meter dengan lebar kekerasan 3 meter dan badan jalan 7 meter yang menghubungkan dua desa di Jati Agung yakni Desa Karang Rejo dan Desa Sidoarjo tersebut, disambut gembira masyarakat sekitar.

Mereka mengaku senang dan berterimakasih kepada Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto, yang telah memperhatikan kerinduan masyarakat Desa Karang Rejo dan sekitarnya, terhadap akses jalan yang baik selama ini.

Salah satu warga Dusun Trimukti, Desa Karang Rejo, Suarti (60) mengatakan, pihaknya menyambut baik adanya pembangunan jalan tersebut.

"Kami berterimakasih kepada pemerintah daerah yang telah peduli terhadap peningkatan infrastruktur di wilayah kami, karena ini sudah hampir 10 tahun tidak diperbaiki," kata Suarti, Kamis (5/9/2024).

Menurut Suarti, jalan yang lebih baik akan sangat membantu dalam meningkatkan kualitas hidup dan kegiatan ekonomi di desa-desa yang ada disepanjang jalur tersebut.

"Terimakasih Nanang Ermanto, kami merasa senang jalan ini akan dibangun, nanti jadi mulus. Jadi warung saya juga tambah ramai, mudah mudahan bupati panjang umur dan sehat selalu," ujar Suarti.

Sementara itu, Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto mengungkapkan, pihaknya memastikan pembangunan peningkatan jalan tersebut, akan dimulai pada Oktober 2024.

Menurutnya, peningkatan jalan tersebut sangat penting untuk mendukung aktivitas ekonomi dan memberikan kenyamanan dalam mobilitas sehari-hari masyarakat.

"Kami sudah menugaskan Sekda dengan tim anggaran, akan dibangun jalan sepanjang 2.300 meter. Ini langsung di perencanaan perubahan," ungkap Nanang Ermanto saat melakukan peninjauan lokasi peningkatan jalan di Desa Karang Rejo, Jati Agung.

Disela-sela tinjauannya, Nanang juga sempat berdialog dengan warga sekitar. Dirinya mendengarkan secara langsung aspirasi dari masyarakat terkait dengan pembangunan di Lampung Selatan.

Tak lupa, Nanang juga berpesan agar warga setempat rajin melaksanakan gotong royong dan menjaga lingkungan agar tetap bersih dan asri. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Arinal Djunaidi Manusia Penuh Keberuntungan, Akankah Menang...

Pasalnya, menurut catatan Nyonya Lee tak pernah dua kali...

22170


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved