LAMPUNG BARAT (Lampro): Masyarakat Lampung Barat mengakui banyaknya hasil pembangunan di tangan bupati saat ini. Namun demikian, pemimpin Lampung Barat yang akan datang harus meningkatkan pembangunan yang sudah ada.
"Kami sudah rasakan hasil pembangunan selama ini. Dan, kami berharap agar bapak Parosil dan Mad Hasnurin melanjutkan pembangunan di sini saat memerintah nanti," kata tokoh masyarakat Sedampah Indah, Solehuddin, saat kampanye dialogis pasangan calon bupati dan wakil bupati Lampung Barat nomor urut 1, Parosil Mabsus dan Mad Hasnurin (PM-MH), Rabu (25/1/2017).
Saat itu, pekikan kemenangan pasangan PM-MH, menggema di pekon tersebut. Ratusan warga menyambut hangat kedatangan pasagan itu, dengan mengacungkan satu jari. Hal itu sebagai tanda keteguhan hati masyarakat Sedampah untuk memilih dan memenangkan PM-MH.
Masyarakat yang hadir sempat dihibur dengan kesenian jaran kepang sebagai salah satu seni yang sudah semakin membumi bagi sebagian besar masyarakat Lampung Barat.
Ketua Koalisi Lambar Hebat,�Suhaili, meminta masyarakat Sedampah Indah tidak mudah terprovokasi berita bohong.�"Masyarakat sudah merasakan pembangunan,� jadi bohong kalau di Sedampah tidak ada pembangunan. Apalagi kalau yang menyampaikan itu adalah anggota Dewan, itu berarti dia tidak bekerja dan munafik," kata Suhaili, sambil memperkenalkan anggota Dewan yang hadir.
Tampak anggota DPRD Lampung Barat Edi Novial berada di tengah kerumunan warga yang turun langsung dalam kampanye itu.
Sedangkan Parosil Mabsus mengaku sangat bangga atas sambutan masyarakat di daerah tersebut.� Pria yang akrab dengan sapaan Pak Cik itu mengatakan akan membangun seluruh lini demi kesejahteraan masyarakat Lampung Barat.
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4148
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia