METRO (Lampungpro.co): Menjelang pendaftaran bakal calon kepala daerah, 4-6 September 2020, DPP Partai Demokrat mengalihkan dukungan kepada pasangan Anna Morinda-Fritz Akhmad Nuzir. Sebelumnya, Partai Demokrat digadang-gadang bakal mendukung Johan-Ida Jaya.
Dengan demikian, pasangan yang juga diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Gerindra ini mendapatkan tambahan kursi dari partai Demokrat sebanyak tiga kursi di DPRD Kota Metro.
Menurut Anna Morinda, akan ada penambahan satu partai lagi yang akan merapat kepadanya. "Kita akan ada penambahan satu partai lagi tetapi masih menunggu waktu mungkin jam lima atau jam enam sore ini. Kita lihat saja nanti," ucap Anna kepada Lampungpro.co, Kamis (3/9/2020).
Rencananya, pasangan Anna Morinda-Fritz akan mendaftarkan diri ke KPU Kota Metro dengan menggunakan iring-iringan sepeda, Jumat (4/9/2020). Pasangan ini akan mendaftarkan diri sekitar pukul 13.00 WIB. "Kita daftar hari pertama jam 1 siang, dengan bersepeda dari dua arah, Mas Fritz dan kawan berbaju putih dari Masjid Taqwa, dan kami berbaju merah dari DPC PDIP bertemu di KPU Kota Metro," ucap Anna.
Dukungan Partai Demokrat juga diberikan kepada pasangan Tony Eka Candra-Antoni Imam untuk maju dalam Pilkada Kabupaten Lampung Selatan 9 Desember 2020. Pasangan ini telah menerima formulir B1-KWK yang diserahkan Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimukti Yudhoyono, didampingi Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Lampung M. Ridho Ficardo di Kantor DPP Partai Demokrat di Jakarta, Kamis (3/9/2020) malam.
Dalam surat model B1.KWK. Parpol Nomor: 259/SK/DPP.PD/IX/2020 tertanggal 3 September 2020 itu, dijelaskan dalam penyelenggaraan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lampung Selatan dan berdasarkan usul Agus Harimukti Yudhoyono, berpesan untuk menjalankan amanah dan tugas yang diberikan dengan penuh kesungguhan dan penuh tanggung jawab.
"DPP Partai Demokrat juga mengintruksikan kepada seluruh pengurus dan kader Partai Demokrat khususnya di Kabupaten Lampung Selatan untuk mematuhi dan menjalankan serta berjuang sekuat tenaga untuk memenangkan pasangan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang didukung Partai Demokrat," kata Agus Harimurti Yudhoyono. (SANDY/PRO1)
Berikan Komentar
Kawan, jangan lupakan jalan pulang: jalan rakyat yang dulu...
5646
Olahraga
560
Humaniora
822
171
05-Jul-2025
226
05-Jul-2025
201
05-Jul-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia