MENGGALA (Lampungpro.co): Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan dua kendaraan roda empat, terjadi di Jalan Lintas Timur (Jalintim) Banjar Agung, Tulang Bawang, Rabu (1/12/2021) siang. Ada pun kendaraan yang terlibat, yakni Toyota Avanza B 1464 GVE dengan Truk Hino B 9052 TFA.
Kepala Satlantas Polres Tulang Bawang AKP Suhardo mengatakan, akibat kecelakaan ini, satu orang meninggal dunia di lokasi kejadian. Ada pun identitas korban meninggal dunia inisial RL (35) warga Kampung Agung Dalam, Banjar Margo, Tulang Bawang.
"Korban meninggal dunia ini, merupakan penumpang dari mobil minibus Toyota Avanza. Dari hasil olah TKP, kecelakaan ini bermula saat Avanza yang dikemudian ER (35) warga Banjar Agung, Tulang Bawang, melaju dari arah Unit II Menggala," kata AKP Suhardo, Kamis (2/12/2021).
Saat melintas di lokasi kejaidan, Toyota Avanza ini mendahului Truk Hino yang dikemudikan VS (49) warga Jambi di depannya. Namun saat hendak mendahului, tiba-tiba Toyota Avanza mengalami pecah ban.
"Akibatnya Toyota Avanza oleng ke kiri dan menabrak bemper depan mobil Truk Hino. Setelah menabrak bemper truk, Toyota Avanza kemudian terbalik ke bahu jalan sebelah kiri," ujar AKP Suhardo.
Atas kejadian ini, selain menyebabkan satu orang meninggal dunia, supir Toyota Avanza juga mengalami luka ringan. Sedangkan untuk pengemudi Truk Hino, dalam keadaan sehat tanpa luka apapun.
Saat terjadi kecelakaan lalu lintas, jalur yang dilalui merupakan jalan lurus beraspal halus, bahu jalan lebih rendah dari badan jalan, tidak ada marka jalan, dan cuaca cerah siang hari. Saat ini, kedua kendaraan sudah dibawa ke Kantor Gakkum Satlantas Polres Tulang Bawang. (***)
Editor : Febri Arianto
Reporter : Rosario
Berikan Komentar
Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...
329
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia