Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Pemkab Lampung Utara Dampingi Korban Dugaan Pelecehan Seks Dosen UIN
Lampungpro.co, 25-Jan-2019

Amiruddin Sormin 1250

Share

KOTABUMI (Lampungpro.com): Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Utara melalui Dinas Perlindungan Perempuan dan Anak (P2A) menyatakan siap mendampingi mahasiswa asal Kotabumi yang menjadi korban dugaan pelecehan seksual dosen Universitas Islam Negeri (UIN) Radin Intan Lampung. Dinas P2A menyatakan prihatin atas kasus itu.

"Insha Allah, kami akan segera mengunjungi pihak keluarga korban dalam rangka turut prihatin atas kejadian ini. Kami juga bisa memberikan pendampingan terhadap korban dalam penyelesaian kasus ini," kata Kasi Perlindungan Perempuan Dinas P2A Lampung Utara, Rismawati, mewakili Kadis P3A Maya Manan di ruang kerjanya, Kamis (24/1/2019).

Menurut Rismawati, pihaknya mengetahui kasus dugaan pelecehan seksual dari pemberitaan media massa. Hingga kini, belum ada permintaan resmi dari keluarga untuk pendampingan. Meskipun demikian, sebagai lembaga perlindungan anak dan perempuan, pihaknya wajib memberikan perlindungan kepada korban diminta atau tidak. "Ini sebagai tanda negara hadir dalam mendampingi warga," kata Rismawati.

"Terkait kasus ini, kami belum belum mendapat informasi. Biasanya ada informasi dari pihak terkait dan Polres Lampung Utara, atau pengaduan baik dari keluarga korban dan masyarakat. Semua akan jadi perhatian kami," kata dia.

Untuk itu, lanjut Rismawati, pihaknya akan segera mencari lnformasi terkait korban. "Kami segera mengunjungi rumah keluarga korban guna mencari informasi terkait kasus ini agar korban mendapat pemdampingan dan tetap mendapat hak-haknya selaku mahasiswi," kata Rismawati. (RIKI/PRO1)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Geger Ijazah Palsu, Rismon Hasiholan Sianipar, dan...

Andai ada 10 saja media dan jurnalis yang menjadi...

954


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved