Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Pengukuhan Guru Besar Universitas Malahayati, Ini Pesan Menkopolhukam RI Mahfud MD
Lampungpro.co, 11-Feb-2023

Admin 7741

Share

Menkopolhukam RI, Mahfud MD memberikan sambutan saat pengukuhan guru besar di Universitas Malahayati. Lampungpro.co|1st

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co) : Pengukuhan Guru Besar Universitas Malahayati Bandar Lampung, Prof. dr. Taruna Ikrar, M. Biomed., PhD dihadiri tiga menteri, Menkopolhukam RI, Mahfud MD, Menteri Pertanian RI, Syahrul Yasin Limpo, dan Menteri Investasi RI, Bahlil Lahadalia di Graha Bintang, Universitas Malahayati, Bandar Lampung, Sabtu (11/2/2023).

Menkopolhukam RI, Mahfud MD mengucapkan selamat kepada Prof. Taruna telah diangkat menjadi Guru Besar pada hari ini.�

"Pengukuhan sebagai Guru Besar menjadi capaian tertinggi dalam dunia pendidikan. Semoga ilmu didapat berguna dan bermanfaat bagi kehidupan dunia," ucap Mahfud MD dalam sambutannya.

baca juga :Universitas Malahayati Kukuhkan Guru Besar Prof. dr. Taruna Ikrar, M.Biomed, PhD

Lanjut, Mahfud menceritakan singkat sejarah pengalaman saat menjadi teman dalam satu organisasi bersama Prof. Taruna.�

"Dulu, kita satu organisasi aktif bersama Prof. Taruna dan Menteri Investasi Bahlil. Saat itu banyak sekali cerita yang terjadi, yang sampai sekarang masih menjadi penguat komunikasi dalam bidangnya masing-masing," kata Mahfud MD.�

Acara dilanjutkan pemaparan orasi ilmiah oleh Prof. dr. Taruna Ikrar, M. Biomed., PhD tentang Farmakologi berbasis Sel dan Genetik.�

Hadir juga, Brigjen TNI Ruslan Effendy, Korem 043/Gatam, Ir. H. Arinal Djunaidi, Gubernur Lampung, Irjen Pol Dr.� Akhmad Wiyagus, S.I.K., M.Si, Kapolda Lampung, Dr (HC) Rusli Bintang, Ketua Yayasan Universitas Malahayati. (***)�

Reporter : Sandy

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

3875


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved