Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Pengurus Kerukunan Keluarga Batak Lampung Utara Terbentuk
Lampungpro.co, 05-Apr-2017

Lukman Hakim 1670

Share

LAMPUNG UTARA (Lampungpro.com): Setelah ditetapkan oleh Ketua Umum Kerukunan Keluarga Batak (Kerabat) Provinsi Lampung Donald Harris Sihotang, Kerabat Lampung Utara periode 2017-2022, diminta untuk memulai berperan aktif di segala bidang.

Di antara visi-misi terbentuknya kepengurusan Kerabat Lampung Utara adalah untuk melaksanakan visi-misi kerabat Lampung demi kesejahteraan para anggota dan kemajuan organisasi. Kemudian, mensosialisasikan serta menjalankan roda organisasi di seluruh Lampung Utara. Membangun komunikasi dan kerja sama yang baik dengan pemerintah dan lembaga-lembaga nonpemerintah di tingkat kabupaten. 

Susunan pengurus Kerabat Lampung Utara Periode 2017-2022 berdasarkan surat keputusan nomor: 019/SK/Kerabat.Lpg/III.2017 yang ditandatangani oleh Ketua Umum Kerabat Lampung Donald Harris Sihotang dan Sekretaris Umum Pdt Haposan Mesakh Hutagalung STh MA, antara lain, Ketua David Siburian, Ketua I ST JP Silaen, Ketua II ST A Sitorus, Ketua III A Purba. Kemudian, Sekretaris Leonard B Sitompul, Wakil Sekretaris B Parhusip, Bendahara SE Silaen, dan Wakil Bendahara S Togatorop. Dengan pembina  Bupati Lampung Utara dan Forkopimda. 

Pada kesempatan itu, keluarga besar Kerukunan Masyarakat Batak (Kerabat) Kabupaten Lampung Utara menyambut kedatangan Ketua Umum Kerabat Provinsi Lampung Donal Hrris Sihotang, di Aula Hotel Graha Wisata, Candimas, dalam rangka pengukuhan pengurus Kerabat Lampung Utara, Rabu (5/4/2017).

Sebelum acara pengukuhan, jajaran pengurus Kerabat Lampung Utara yang dipandu langsung Ketum Kerabat Lampung menggelar gladiresik. "Acara ini guna memperkuat kerukunan masyarakat batak yang ada di Lampung Utara dan Provinsi Lampung umumnya. Jadi, ini adalah sebagai salah satu ajang silaturahmi bersama warga batak yang ada di Lampung," kata David Siburian, Ketua Panitia Pelaksana. (*/ABAH/PRO2) 

 

 

 

 

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

22972


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved